JAKARTA, HOLOPIS.COM – Jakarta Fair 2022 yang akan dimulai hari ini, Kamis (9/6). Masih berlangsung dalam masa PPKM level 1. Untuk itu, para pengunjung yang akan datang harus memenuhi sejumlah syarat.
Syarat masuk ke Jakarta Fair 2022, dilakukan agar tidak lagi terjadi penyebaran kasus covid-19.
Adapun syarat yang harus dipenuhi pengunjung, antara lain :
■ Pengunjung direkomendasikan memakai masker medis.
■ Wajib melakukan melakukan check in di aplikasi PeduliLindung.
■ Wajib cuci tangan dengan sabun di air mengalir.
■ Selalu jaga jarak minimal 1,5 meter. Sebisa mungkin menghindari kerumunan.
■ Suhu badan tidak boleh lebih dari 37,3 derajat celsius.
■ Sudah divaksin minimal dosis kedua.
■ Tak ada batasan usia tapi anak dan lansia wajib didampingi keluarga.
Sebagai informasi, Jakarta Fair 2022 akan berlangsung mulai tanggal 9 Juni hingga 17 Juli 2022 di Arena JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Jakarta Fair tahun ini akan menampilkan karnaval, Miss Jakarta Fair, donor darah dan vaksinasi Covid-19.
Satu hal yang paling dinanti dari gelaran ini adalah pesta kembang api spektakuler yang sudah menjadi ciri khasnya selama bertahun-tahun.