JAKARTA, HOLOPIS.COM – Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Maluku, Marcus J Pattinama, meninggal dunia pada Sabtu (4/6) malam saat menunggu pesawat menuju Ambon di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta. Kabar tersebut diumumkan oleh Kepala Badan Penghubung Provinsi Maluku, Syaiful Indra Patra.
Menurut Syaiful, Guru Besar Universitas Pattimura Ambon itu meninggal di ruang tunggu Terminal 3 Bandara Soetta.
“Telah berpulang ke haribaan Tuhan, Prof Dr Marcus J Pattinama (Plt Kadis Pariwisata Prov Maluku) pukul 22.29 WIB di Ruang Tunggu Bandara Soetta, Terminal 3, saat menanti keberangkatan ke Ambon dengan pesawat Citilink,” tulis Syaiful.
Syaiful menyebut rencananya jasad kepala Dinas Pariwisata itu akan diterbangkan ke Ambon, Maluku, menggunakan penerbangan Batik Air pada Senin (6/6) malam.
Diberitakan Antara, jenazah pejabat yang juga akademisi dan dikenal luas karena menggunakan topi khas koboi saat bertugas itu sementara ini disemayamkan di Grand Heaven Pluit, Jakarta.
Mendiang Marcus J Pattinama sebelumnya diketahui sempat mendampingi Gubernur Maluku, Murad Ismail, bertemu CEO dan Presiden Aaron Flying Ship Ltd asal Korea Selatan, Hyun Wook, di Jakarta (3/6).
Pertemuan itu terkait dengan rencana kerja sama Pemprov Maluku dan perusahaan tersebut soal transportasi udara demi mendorong pariwisata di provinsi tersebut.