JAKARTA, HOLOPIS.COM – Aktor Hollywood Morgan Freeman jadi salah satu nama di 963 warga Amerika Serikat yang dilarang memasuki wilayah negara Rusia.

Pengumuman daftar ratusan orang yang dikeluarkan Rusia ini adalah respon Rusia dari sanksi yang diberikan oleh AS akibat invasi Ukraina.

“Freeman memberikan narasi dalam video promosi untuk organisasi yang bernama ‘Komite Untuk Menginvestigasi Rusia,” demikian kata CNN International, Minggu (22/5).

Freeman muncul dalam video promosi tersebut di tahun 2017. Sebuah video yang menuduh pemerintah Rusia ikut campur dalam demokrasi Amerika Serikat.

Video tersebut disutradarai oleh Rob Reiner yang dikenal dari film The Princess Bride, When Harry Met Sally. Ia juga masuk dalam daftar Rusia.

Kementrian Luar Negeri Rusia mengatakan, orang-orang di daftar tersebut telah menghasut paham Russophobia.

“Kami tekankan bahwa tindakan bermusuhan yang diambil Washington telah menjadi bumerang terhadap AS yang akan terus menerima penolakan,” demikian pernyataan dari Kementrian Luar Negeri Rusia.

Pada bulan Maret lalu, Presiden Joe Biden dilarang memasuki Rusia, akibat sanksi yang diberikan AS setelah invasi Ukraina.

Gedung Putih pun mengejek sanksi Rusia dan mengatakan tidak ada yang mau berwisata ke Moskow.

Daftar nama yang dilarang memasuki Rusia pun bertambah diantara lain, Sekretaris Negara Antony Blinken, Kepala CIA William Burns, Menteri Pertahanan Lloyd Austin, Penasihat Keamanan Nasional Jake Sullivan, serta Hilary Clinton.

Daftar panjang yang dirilis juga termasuk Mark Zuckerberg dari Meta dan George Soros.