JAKARTA, HOLOPIS.COM – Sentra vaksinasi BUMN di Istora Senayan, Jakarta Pusat, tidak beroperasi pada Selasa (13/4). Layanan vaksinasi diliburkan menyambut hari pertama ibadah puasa bulan Ramadhan.
“Hari pertama (puasa) yang libur,” kata Ketua Satgas Sentra Vaksinasi Bersama BUMN Arya Sinulingga, Selasa (13/4).
Kendati demikian, mulai Rabu besok, layanan vaksinasi akan kembali dibuka.
Warga lansia yang telah mendapat jadwal vaksin dosis kedua pada hari ini penyuntikannya ditunda dan dijadwalkan ulang pada 14-16 April.
Selama bulan Ramadhan 1442 H, layanan vaksinasi juga tetap dilakukan pada siang hari, menyusul fatwa Majelis Ulama Indonesia yang menyatakan bahwa vaksinasi tak membatalkan puasa.
Kendati demikian, ada perubahan jam operasional selama bulan Ramadhan. Semula layanan vaksinasi berlangsung pukul 08.00-16.00 WIB. Namun, selama Ramadhan menjadi pukul 07.00-14.00 WIB.
Sentra Vaksinasi BUMN Istora tak Beroperasi di Hari Pertama Puasa
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.