JAKARTA, HOLOPIS.COM – Drama Korea Business Proposal masih meraih rating tinggi untuk episode ketujuh yang tayang Senin (21/3) malam. Data Nielsen Korea mencatat drama SBS itu meraih rating nasional rata-rata 9,9 persen. Namun, angka tersebut sedikit menurun dari episode pekan lalu yang mencatat rekor rating terbaik, yakni 10,1 persen.

Dilansir Newsen via Naver, penurunan itu disebabkan oleh program KBS Gayo Stage yang disiarkan pada waktu yang sama dan mencatat rating 7,2 persen.

Episode ketujuh Business Proposal kembali melanjutkan perjalanan Kang Tae-moo (Ahn Hyo-seop) mendapatkan cinta Shin Ha-ri (Kim Se-jeong). Awal episode ini memperlihatkan Tae-moo yang tiba-tiba mengaku jadi pacar Ha-ri. Sebab, kala itu Ha-ri tidak sengaja bertemu teman-temannya dan mereka mendesaknya untuk mengenalkan pacar terbaru Ha-ri.

Kini, giliran Tae-moo yang menjadi pacar bohongan dengan memanjakan Ha-ri layaknya seorang kekasih sungguhan. Gestur yang ditunjukkan Tae-moo kemudian membuat teman-teman Ha-ri menjadi terkesima.

Setelah menjalani kencan bohongan selama akhir pekan, mereka kemudian kembali ke rumah masing-masing. Namun sebelum berpisah, Tae-moo mengutarakan perasaannya kepada Ha-ri. Hal itu membuatnya galau karena di satu sisi perasaan Ha-ri semakin tumbuh, tetapi di sisi lain dia menyadari bahwa mereka berbeda kelas.

Setelah meminta waktu untuk memikirkan itu, Ha-ri akhirnya menolak Tae-moo dengan alasan status sosial yang berbeda antara keduanya. Namun, Tae-moo tidak menyerah dan berjanji akan terus membuat Ha-ri yakin dan berbalik menyukainya.

Di sisi lain, Jin Young-seo harus menanggung malu ketika mengetahui bahwa dia terbangun di kamar Cha Sung-hun. Dia kemudian meminta Sung-hun untuk melupakan apa yang terjadi malam itu, tetapi Sung-hun justru berbalik menyatakan perasaannya kepada Young-seo.

Mereka kemudian saling mengetahui perasaan masing-masing, dan perjalanan cinta mereka telah resmi dimulai.

Pemain drama business proposal.
Pemain drama business proposal.