Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

German Open 2022: Anthony Ginting Angkat Koper, Indonesia Tanpa Wakil di Sektor Tunggal Putra

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Salah satu pemain andalan bulu tangkis Indonesia yakni Anthony Ginting harus rela angkat koper terlebih dahulu setelah terhenti di babak 16 besar German Open 2022 oleh Lakshya Sen dari India dengan skor telak 21-7 dan 21-9.

Secara mengejutkan, Anthony Ginting harus bertekuk lutut atas Lakshya Sen di set pertama dengan ketertinggalan 14 poin, di mana pemain berjuluk Super Ginting tersebut banyak kehilangan poin dalam permainannya.

Tren itu kemudian berlanjut di set kedua, Anthony Ginting yang tengah mengejar ketertinggalan gagal membalikkan keadaan sehingga harus puas mengakui keunggulan Lakshya Sen.

Dengan demikian, Indonesia gagal menempatkan satu wakil pun di sektor tunggal putra German Open 2022 menyusul kekalahan yang juga diterima Jonatan Christie di laga sebelumnya.

Seperti yang telah diketahui bersama, Jonatan Christie sebelumnya tumbang ditangan pemain asal Thailand yakni Kunlavut Vitidsarn dengan dua set langsung 22-20 dan 21-9.

Namun, Indonesia sejatinya dapat sedikit bernafas lega karena masih memiliki wakil di babak kuarter final dari sektor ganda campuran atas nama Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Kedua wakil Indonesia di sektor ganda campuran German Open 2022 tersebut rencananya akan sama-sama berhadapan dengan wakil dari benua biru di kuarter final mendatang.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

China Open 2024 : Fajar/Rian Diganyang Malaysia!

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus terhenti langkahnya pada perempat final China Open 2024, usai takul di tangan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Jack Miller Balapan di MotoGP 2025 Bersama Pramac Pakai Motor Yamaha

Jack Miller akan ikut dalam balapan MotoGP 2025, setelah resmi menandatangani kontrak dengan tim Pramac Racing Yamaha. Durasi kontrak yang ditawarkan, yakni selama satu musim.

China Open 2024 : Jonatan Christie Tembus ke Semifinal Usai Sikat si Kuda Hitam

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan si kuda hitam asal tuan rumah Lei Lan Xi di babak perempat final.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru