Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

AS, Saudi & Pakistan Gelar Latihan Perang Gabungan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Angkatan Udara Amerika Serikat telah memulai latihan bersama Angkatan Udara Kerajaan Arab Saudi (RSAF) dan Pakistan di Pangkalan Udara Mushaf, Provinsi Punjab, pada pekan ini.
Kementerian Pertahanan Saudi menuturkan latihan yang dikenal dengan The Aces Meet 2021 itu diluncurkan pada Senin (29/3) oleh Atase Militer Saudi di Pakistan, Mayor Jenderal Awad Al-Zahrani, dan Wakil Kepala Staf Angkatan Udara Pakistan, Marsekal Waqas Sulehri.
Kemhan Saudi menuturkan sejumlah pesawat tempur RSAF Tornado ikut serta dalam latihan tersebut.
Perwira Komando RSAF, Letnan Kolonel Hamad Al-Hajjri, mengatakan latihan tersebut meliputi simulasi pertahanan skema bertahan dan menyerang dalam beberapa skenario perang. Latihan itu juga termasuk menguji coba kapabilitas angkatan udara Saudi di lingkungan yang berbeda dari wilayah kerajaan.
Dikutip Arab News, Komandan Pasokan dan Pengadaan RSAF, Kapten Abdulrahman Al-Omari, mengatakan simulasi perang di lingkungan yang berbeda dari biasanya ini bisa menjadikan seluruh personel bisa meningkatkan kesigapan dalam mempersiapkan diri untuk bertempur.
Selain itu, Al-Omari mengatakan latihan yang akan berlangsung hingga 10 April mendatang ini juga bertujuan untuk memberikan pengalaman dan keahlian di bidang perencanaan dalam mendukung operasi angkatan udara.
Pada awal Maret lalu, RSAF bersama AS juga menggelar latihan bersama di pesisir barat Saudi. Latihan yang dijuluki Latihan Naga itu berfokus pada uji coba taktik pencegatan, simulasi perang, simulasi serangan balasan, dan latihan menekan musuh di udara. Kemhan Saudi mengatakan latihan itu dilakukan untuk melanjutkan operasi bersama kedua angkatan udara dalam menjaga stabilitas dan keamanan di kawasan. (zik)

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Ferry Koto Puji Gielbran Masuk PKB Sambil Sindir Anies Baswedan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Influencer Ferry Koto memberikan reaksi positif...

SBY Main ke Rumah Prabowo, Diajak Ngopi Sambil Diskusi

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4 Jakarta Selatan, Kamis (19/9).

Indra Septiarman Sudah Ngaku Bunuh Nia

HOLOPPIS.COM, JAKARTA - Kapolres Padang Pariaman, AKBP Ahmad Faisol...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru