JAKARTA, HOLOPIS.COM – Setidaknya 37 orang tewas, setelah sebuah kapal feri dengan kapasitas berlebih terbakar di Bangladesh (24/12).
Dilansir dari CNA, penumpang yang ketakutan melompat ke laut untuk menghindari kobaran api.
Peristiwa naas itu terjadi pada dini hari di sebuah sungai dekat Jhalokathi, 250 km selatan Dhaka.
“Kami telah mengevakuasi 37 jenazah. Korban jiwa diperkirakan akan bertambah. Mayoritas tewas karena kebakaran, dan hanya sedikit yang tenggelam setelah banyak orang melompat ke sungai,” kata kepala polisi setempat, Moinul Islam kepada AFP.
Ledakan diyakini berawal dari ruangan mesim dan merambat ke atas feri.
Beberapa korban selamat mengatakan melihat api kecil di ruangan mesih ketika beberapa saat setelah berangkat dari stasiun sungai Sadarghat.
Para pengamat di negara Asia Selatan tersebut menyalahkan insiden akibat perawatan kapal yang buruk, dan over capacity.
Ini bukanlah kali pertama sebuah kapal memakan korban jiwa di negara tersebut.
Pada bulan Agustus lalu, setidaknya 21 orang tewas ketika sebuah kapal yang penuh dengan penumpang dan kapal kargo bermuatan pasir bertabrakan.
Lalu Pada April dan Mei, 54 orang tewas dalam dua kecelakaan terpisah.