JAKARTA, HOLOPIS.COM – Pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KemenkopUKM) akan menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp 350 triliun pada tahun 2022 mendatang.
Menteri Koperasi dan UKM Teten Maduki mengatakan, bahwa jumlah KUR untuk tahun 2022 lebih besar dibanding tahun 2021, yang hanya sebesar Rp 285 triliun.
Ia mengatakan, penambahan ini untuk menjangkau lebih banyak UMKM yang belum memenuhi syarat untuk mengajukan pinjaman di bank (bankable).
“Kita terus mendorong agar UMKM lebih bankable. Tahun depan Kemenkop UKM akan menyalurkan KUR sebesar Rp 350 triliun,” kata Teten saat menghadiri launching Uprintis Indonesia (UMKM Perempuan Perintis Indonesia) di Surabaya, Rabu (22/12).
Menurut data dari KemenkopUKM, per bulan November 2021, realissi KUR mencapai Rp 262 triliun. KUR tersebut diberikan kepada 6.962.882 debitur melalui lembaga keungan yang telah ditunjuk.
Teten menegaskan, pihaknya mendukung penuh UMKM untuk terus berkembang. Sebab, kata Teten, UMKM merupakan sektor yang mempunyai kontribusi penting bagi pertumbuhan ekonomi nasional.
“Pelaku UMKM hampir 64 persen di antaranya adalah perempuan. Maka, kami mendorong agar UMKM terus berkembang karena berdampak pada perekonomian,” terangnya.