yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Heboh Soal Ujian Madrasah, FKDT Karawang Minta Maaf

JAKARTA, HOLOPIS.COMKetua Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kabupaten Karawang, Zain Asyikin menyampaikan permohonan maafnya kepada publik terkait dengan hebohnya salah satu soal pilihan ganda yang ada di dalam lembar penilaian akhir semester (PAS) semester ganjil di Madrasah Diniyah Takmiliyah Ula Kabupaten Karawang.

Di dalam soal pilihan ganda tersebut, terdapat soal nomor 11 yang menyebutkan ; Diantara orang yang dimurkai oleh Allah SWT, adalah. Di sana terdapat empat jawaban pilihan, yakni a. Kelompok Yahudi, b. Kelompok Islam, c. Kelompok Jahiliyah dan d. Kelompok “NU”.

“Kami atas nama FKDT Kabupaten Karawang memohon maaf dengan segala kerendahan hati atas kehilapan Kami dan Insya Allah akan jadi evaluasi dan perbaikan di masa yang akan datang,” tulis Zain dalam surat pernyataan permohonan maafnya, Rabu (8/12).

Ia menjelaskan bahwa konteks soal nomor 11 tersebut adalah terkait dengan pemahaman maka di dalam Alquran surat Al Fatihah ayat ke 7. Dan ia juga membantah memasukkan opsi jawaban NU untuk mendiskreditkan salah satu ormas Islam terbesar di Indonesia itu.

“Kami tidak ada maksud sedikitpun untuk menyudutkan atau menghina salah satu ormas khususnya Nahdlatul Ulama, karena FKDT Kabupaten Karawang adalah Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (NU) dan akan berkhidmat selamanya kepada NU,” ungkapnya.

FKDT Kabupaten Karawang
Surat permohonan maaf dari Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kabupaten Karawang.

Sebelumnya, seorang netizen bernama Eko Kuntadhi mengunggah lembar soal yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama Kantor Kabupaten Karawang Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) untuk proses penilaian akhir semester (PAS) semester ganjil Madrasah Diniyah Takmiliyah ula tahun pelajaran 2021/2022.

Soal tentang mata pelajaran Alquran itu disalurkan kepada pada siswa pada hari Selasa 7 Desember 2021.

Sontak postingan Eko Kuntadhi tersebut ramai di sosial media. Banyak netizen yang memprotesnya, namun ada juga yang malah menghujat kembali sang pengunggah.

https://twitter.com/_ekokuntadhi/status/1468630254214283264

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral