JAKARTA, HOLOPIS.COM – Boy Band Asal Korsel BTS kembali menunjukkan prestasinya di negeri sakura, Jepang.

Billboard Jepang, mengungkapkan lagu BTS ;Butter’ telah melampaui total kumulatif 300 Juta streaming di chart Billboard Jepang.

‘Butter’ adalah single digital yang dirilis oleh BTS pada 21 Mei 2021. Ini adalah lagu bahasa Inggris full ke-2 setelah ‘Dynamite’.

Butter mendapatkan posisi nomor 1 di tangga lagu US Billboard Hot 100, sebanyak 10 minggu. Selain itu, chart lagu Billboard Jepang, ‘Japan Hot 100’, juga dirajai oleh Butter BTS selama 4 minggu.

lagu BTS ‘Butter’ ditetapkan sebagai rekor tercepat dalam sejarah yang mencapai 300 Juta streaming dalam waktu 27 minggu di Billboard Jepang.

Sebelumnya, lagu yang memegang rekor tercepat mencapai 300 juta streaming di Billboard Jepang adalah BTS ‘Dynamite’. Lagu itu mencapai rekor dalam waktu 30 minggu.

‘Butter’ menjadi lagu kedua yang dirilis pada 2021, setelah YOASOBI ‘Kaibutsu’ yang melebihi 300 Juta streaming di Billboard Jepang. Selain ‘Butter’, BTS memiliki lagu lain seperti ‘Dynamite’ yang telah mencapai 500 juta streaming.

Di luar itu, ada pula ‘Stay Gold’, ‘Boy With Luv (feat. Halsey)’, ‘Lights’, ‘DNA’, ‘Permission To Dance’, ‘Film out’, ‘Life Goes On’, & ‘ON’ yang semuanya telah melampaui 100 Juta streaming di Billboard Jepang.

Tidak hanya itu, BTS juga dinobatkan sebagai artis yang paling banyak diputar di Jepang dalam 5 tahun terakhir.

‘Dynamite’ yang dirilis pada 2020 menjadi lagu ke-3 BTS paling banyak diputar di Jepang dalam 5 tahun terakhir.