Kamis, 23 Januari 2025

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Arema FC dan Persija Main

JAKARTA – Liga 1 pekan ke-16 musim 2024/2025 kembali berlanjut, simak jadwal selengkapnya di artikel ini.

Hari kedua pekan ke-16 Liga 1 akan mempertandingkan empat laga, dua duel diantaranya sebagai pembuka pada sore nanti.

Salah satu pertandingan pembuka mempertemukan Arema FC vs PSBS Biak di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar.

Arema FC yang bertindak sebagai tuan rumah, jelas sangat membutuhkan kemenangan demi kembali ke tren positifnya. Mengingat, Singo Edan sudah tiga pertandingan gagal meraih kemenangan, dengan hanya menerima sekali imbang dan dua kekalahan.

Arema FC pun kini terlempar ke posisi 9 klasemen dengan 22 poin dalam 15 laga. Menariknya, Singo Edan berada satu tingkat di atas PSBS Biak yang juga sama-sama mengemas 22 poin.

Hal itu menandai bahwa Arema FC patut waspada pada pertandingan nanti, terlebih lagi Singo Edan baru saja memecat pelatihnya yakni Joel Cornelli.

Kemudian di laga berikutnya ada dua pertandingan lagi yang salah satunya adalah Persija Jakarta vs PSS Sleman. Duel keduanya dikabarkan bakal tersaji di Jakarta International Stadium.

Hasil kemenangan jadi harga mati bagi Persija jika ingin terus bersaing di papan atas klasemen. Macan Kemayoran sendiri sebelumnya terpeleset dengan mengalami sekali kekalahan dan sekali imbang.

Persija pun tergusur ke posisi 4 klasemen sementara Liga 1, dengan mengemas 25 poin dalam 15 pertandingan.

Peluang Persija untuk menang pun cukup besar. Selain faktor dukungan lebih dari supporter sendiri, PSS Sleman di sisi lain masih belum lari dari fase buruknya.

Namun PSS Sleman berhasil melewati dua pertandingan terakhirnya dengan sekali kemenangan dan sekali imbang. Hal itu perlu diwaspadai Persija Jakarta.

Jadwal Liga 1 Hari Ini

Sabtu (21/12)

  • Pukul 15.30 WIB : Arema FC vs PSBS Biak
  • Pukul 15.30 WIB : Persik Kediri vs Semen Padang
  • Pukul 19.00 WIB : Dewa United vs Persis Solo
  • Pukul 19.00 WIB : Persija Jakarta vs PSS Sleman
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Arahan Presiden Prabowo Subianto

BERITA TERBARU

Viral