JAKARTA – Liga 1 musim 2024/2025 memasuki pekan ke-14, ada pun dua laga yang akan tersaji, salah satunya duel big match antara Persija vs Borneo FC. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini.
Sebelum itu, hari pertama pekan ke-14 Liga 1 akan dibuka terlebih dahulu oleh Madura United vs Semen Padang di Stadion Gelora Bangkalan.
Tentu Madura United selaku tuan rumah berharap betul bisa mendulang kemenangan. Mengingat, mereka saat ini sedang terpuruk di zona degradasi/posisi 17 klasemen, dengan baru meraih sekali kemenangan dalam 13 laga yang telah dilaluinya.
Kemudian di laga berikutnya akan mempertandingan duel big match antara Persija Jakarta vs Borneo FC Samarinda di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Persija Jakarta punya modal ciamik menatap laga tersebut, dimana Macan Kemayoran sukses menang empat kali dalam lima pertandingan terakhirnya. Bahkan, dua kemenangan beruntun menuju laga tersebut diyakini bakal jadi modal kepercayaan diri para pemain sekali pun lawannya adalah Borneo FC Samarinda.
Di sisi lain, Borneo FC Samarinda sendiri memang butuh kemenangan karena telah melewati tiga laga dengan tanpa kemenangan, yaitu dua kali kalah dan sekali imbang.
Namun bukan perkara mudah bagi Borneo FC mengalahkan Persija saat ini. Terlebih lagi, Macan Kemayoran akan didukung supporternya sendiri.
Berikut ini jadwal hari pertama pekan ke-14 Liga 1 musim 2024/2025
Jadwal Liga 1 Hari Ini
Selasa (12/10)
- Madura United vs Semen Padang
- Persija Jakarta vs Borneo FC Samarinda