JAKARTA, HOLOPIS.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar simulasi pencoblosan penyederhanaan desain surat suara di Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (20/11).

KPU melakukan simulasi pemungutan lima pemilihan sekaligus yakni presiden dan wakil presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi, serta DPRD kabupaten/kota dengan hanya dua-tiga lembar surat suara.

“Kita harapkan dari 100 (pemilih) ini bisa mencoba kedua jenis surat suara, baru setelah itu kita akan meminta mereka untuk memberikan pendapat mereka,” ujar Anggota KPU RI Evi Novida Ginting Manik dikutip akun resmi Youtube KPU RI, Minggu (21/11).

Dia berharap, dari simulasi ini KPU bisa mendapatkan format surat suara yang tepat untuk memudahkan pemilih ketika mencoblos pada Pemilu 2024.

Selain itu, KPU berharap penyederhanaan surat suara juga bisa efisien dan efektif bagi penyelenggara maupaun peserta pemilu.