HOLOPIS.COM, JAKARTA – Mees Hilgers dan Eliano Reijnders secara resmi telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai diambil sumpahnya. Dengan begitu, kedua pemain keturunan Merah Putih tersebut siap membela Timnas Indonesia mengarungi laga lanjutan Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Resminya Hilgers dan Reijnders memeluk WNI itu diumumkan langsung oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Senin (30/9), dimana agenda pengambilan sumpah tersebut dilangsungkan di Brussel, Belgia.

“Mees Hilgers dan Eliano Reijnders telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah pengambilan sumpah di Brussel, Belgia,” ungkap Erick, seperti dikutip Holopis.com.

Sebagai informasi tambahan, kedua pemain keturunan Indonesia itu kini memang tengah berkarir di Eredivisie. Terutama Mees Hilgers, dimana ia merupakan salah satu bek terbaik di Eredivisie dan saat ini sedang membela FC Twente.

Namanya Mees Hilgers semakin harum ketika ia mampu membawa FC Twente imbang kontra Manchester United 1-1 di laga perdana Liga Europa pekan lalu.

Sementara itu, Reijnders tengah membela Zwolle yang tampil di kasta ketiga kompetisi Belanda tersebut.

Ada pun garis keturunan yang dimiliki Hilgers yakni dari ibunya bernama Linda Tombeng, dimana kakeknya yang kabarnya bernama Hendrik Victor Tombeng merupakan kelahiran Ambon dan Neneknya kelahiran Jakarta bernama Muhija Muchtar.

Begitu pun dengan Reijnders, darah ambon melekat di tubuhnya dari sang ibu bernama Angelina Lekatompessy.

Dengan demikian, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders pun siap membela Timnas Indonesia di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Bahrain dan China.

Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain terlebih dahulu, pada Kamis (10/10) pukul 23.00 WIB. Kemudian skuad Garuda akan melawan China lima hari kemudian pada malam WIB.