HOLOPIS.COM, JAKARTA – Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan resmi memutus cerai Ruben Onsu dan Sarwendah pada hari ini, Selasa (24/9). Putusan cerai ini diumumkan pasca menggelar beberapa kali persidangan secara e-court.
Putusan ini dibenarkan okeh Minola Sebayang selaku kuasa Kuhum Ruben Onsu membenarkan terkait putusan cerai keduanya.
“Intinya menerima gugatan penggugat dan mengabulkan seluruh permintaan penggugat dan menggugurkan perkawin penggugat dan istri. Kalau kalau tidak ada banding bisa didapatkan akta perceraian,” ujar Minola kepada wartawan, seperti dikutip Holopis.com, Selasa (24/9).
Terkait putusan cerai ini lanjut Minola, Ruben awalnya merasa sedih akan keputusannya menggugat cerai wanita tang dinikainya pada 22 Oktober 2013 silam. Namun pasca 11 tahun mengarungi biduk rumah tangga, Ruben mengaku lega berpisah dengan Sarwendah.
“Sudah dari kemarin-kemarin sedihnya, sebelum adanya gugatan ada proses, sampai pada akhirnya mereka berpisah, sudah disiapkan mental dan lain-lain. Jadi lega sudah adanya putusan ini. Masalah yang selama ini menjadi bebannya sudah tuntas karena sudah keluar hasil putusannya,” beber Minola.
Keharmonisan rumah tangga Ruben dan Sarwedah berawal dari cekcok yang berawal dari perbedaan pendapat. Perbedaan yang dimaksud mulai dari prioritas dalam rumah tangga bahkan soal isi perut rumah tangga yang juga memiliki pandangan yang berbeda.
“Jadi itu sudah banyak menjadi akumulasi dan jadi titik puncak. Daripada saling menyakiti dan berdampak pada anak, mereka memilih berpisah. Seoakat untuk tidak saling menyakiti agar tidak berdampak buruk pada anak,” tutupnya.
Sebagai informasi, Ruben Onsu, yang mengajukan gugatan cerai sejak 9 Juni 2024. Dari pernikahan keduanya telah dikaruniai dua orang anak.