HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengapresiasi betul perjuangan yang ditampilkan Timnas Indonesia meski hanya bermain imbang kontra Arab Saudi 1-1.
Pertandingan Arab Saudi vs Indonesia tersebut merupakan laga pertama kedua tim di grup C Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Jumat (6/9) dini hari WIB.
Dalam pertandingannya, Timnas Indonesia mampu tampil baik di babak pertama. Hasilnya, skuad Garuda sukses menciptakan gol lebih dulu di menit 19 melalui Ragnar Oratmangoen. Kemudian disusul gol penyeimbang Musab Al Juwayr menjelang babak pertama berakhir.
Arab Saudi sejatinya punya peluang yang baik untuk bisa menciptakan gol tambahan, dimana mereka mendapatkan hadiah penalti di menit 79 akibat kesalahan Maarten Paes.
Namun, Maarten Paes mampu menebus kesalahannya tersebut dengan sukses menepis eksekusi Salem Al-Dawsari.
Di sisi lain, banyak juga peluang yang didapat Timnas Indonesia, tak ayal gawang Arab Saudi dalam beberapa momen ikut ‘ketar-ketir’.
Dengan demikian, Timnas Indonesia dan Arab Saudi berhak meraih satu poin di Grup C Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Erick Thohir pun mengapresiasi perjuangan yang ditampilkan Timnas Indoensia. Ia juga menilai satu poin yang didapat skuad Garuda di markas Arab Saudi adalah poin yang berharga. Mengingat, bukan perkara mudah meraup poin menghadapi tim sekelas Arab Saudi yang notabene masuk 100 besar ranking FIFA, tepatnya di ranking 56 dunia.
“Perjuangan tak kenal lelah dari Timnas Indonesia. Poin berharga dari markas Arab Saudi yang berada di peringkat FIFA ke-56 dan langganan tampil di Piala Dunia,” ungkap Erick, sebagaimana informasi yang dikutip Holopis.com.