Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Hasil Argentina vs Chile : Tim Tango Pesta 3 Gol

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil Argentina vs Chile di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Amerika Selatan, dimenangkan oleh Tim Tango dengan skor telak 3-0 tanpa balas.

Pertandingan antara Argentina vs Chile itu sendiri berlangsung di Estadio Mas Monumental, pada Jumat (6/9) pagi WIB.

Dalam pertandingannya, Timnas Argentina jelas tampil dominan sejak awal babk pertama dimulai. Bahkan Chile cenderung tampil bermain sangat bertahan hingga sulit mengembangkan permainannya.

Argentina pun banyak mendapatkan peluang berbahaya, tetapi tidak ada gol yang tercipta. Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata.

Di babak kedua, Argentina langsung tancap gas dan sukses menciptakan gol cepat di menit 48 berkat Alexis Mac Allister usai menerima umpan Julian Alvarez.

Dengan keunggulan tersebut, Argentina tampil lebih percaya diri lagi. Namun di sisi lain Chile kembali meningkatkan kekuatannya di lini pertahanan sehingga menyulitkan para pemain Tim Tango untuk mencetak gol tambahan.

Ada pun Argentina baru bisa menggandakan skor di menit 84 melalui Julian Alvarez. Bintang atletico Madrid tersebut menerima umpan dari Lo Celsco dan melepaskan tembakan ke gawang Chile.

Argentina kemudian mampu menutup pertandingan tersebut dengan kemenangan 3-0 tanpa balas berkat Paulo Dybala di menit 91.

Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan skor tetap bertahan 3-0 untuk kemenangan Argentina atas Chile.

Dengan demikian, Argentina berhak mendapatkan tiga poin tambahan dan duduk di posisi puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL, dengan total 18 poin dari tujuh pertandingan yang telah dilewati.

Argentina unggul lima poin dari Uruguay yang berada di peringkat kedua. Sementara, Chile duduk di posisi sembilan dengan hanya lima poin saja.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Manchester City vs Inter Milan Sama Kuat 0-0

Hasil Manchester City vs Inter Milan di laga perdana fase awal/grup Liga Champions 2024/2025, berakhir sama kuat dengan skor kacamata alias 0-0.

Kandas di China Open 2024, Gregoria Ngaku Salah

Gregoria Mariska Tunjung harus angkat koper dari China Open 2024 Super 1000 secara dini, pemain yang akrab disapa Jorji itu pun mengaku tidak bisa menunjukkan permainan terbaiknya.

Manchester City vs Inter Milan : Puja Puji Guardiola untuk Nerazzurri

Jelang duel super big match antara Manchester City vs Inter Milan di laga perdana fase grup Liga Champions 2024/2025. Pelatih The Citizens Pep Guardiola menyanjung betul Nerazzurri, dimana menurutnya juara Serie A musim lalu itu merupakan tim dengan mentalitas yang luar biasa.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru