HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum PB SEMMI Bintang Wahyu Saputra memastikan bahwa semua mahasiswa yang ditangkap saat aksi di depan gedung DPR RI sudah dipulangkan oleh pihak Polda Metro Jaya.
“Semua kawan kawan yang ditahan sudah dipulangkan. Termasuk yang di Polres Jakarta Barat sudah pulang,” kata Bintang kepada Holopis.com, Sabtu (24/8).
Ia juga menyatakan bahwa tidak ada uang tebusan yang diminta polisi dalam pelepasan dan pemulangan para demonstran itu.
“Saya pastikan tidak ada uang tebusan yang diminta polisi di sana,” tegasnya.
Sebelumnya beredar di media sosial oknum Polisi Polres Jakarta Barat meminta uang tebusan kepada pihak keluarga apabila ingin anaknya dilepaskan.
Terkait dengan hal itu, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Muhammad Syahduddi juga telah membantah adanya permintaan uang tebusan sebesar Rp3 juta untuk membebaskan pedemo yang ditangkap Ia mengatakan pihaknya telah menerjunkan Seksi Propam untuk melakukan investigasi terkait kabar tersebut.
“Kami sudah menindaklanjuti adanya informasi tersebut dengan menurunkan Seksi Propam untuk mendalami dan mengklarifikasi anggota yang mengamankan para pendemo,” kata Syahduddi dalam keterangannya, Jumat (23/8).
Pun demikian, sampai dengan saat ini belum ada temuan pasti tentang kabar bahwa ada anggota polisi yang meminta tebusan itu.
“Hasilnya, sampai saat ini tidak didapati adanya dugaan pelanggaran tersebut sesuai narasi yang beredar viral di medsos,” sambungnya.