Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Bencana Tanah Longsor di Padang Pariaman, Seorang Warga Meninggal Dunia

HOLOPIS.COM, SUMBAR – Bencana longsor melanda pemukiman warga di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat hingga menyebabkan adanya korban jiwa.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari mengatakan, setidaknya ada satu warga meninggal dunia dalam peristiwa tanah longsor.

“Berdasarkan laporan yang diterima BNPB, tercatat satu orang warga dinyatakan meninggal dunia akibat tertimbun material longsor,” kata Abdul Muhari dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Jumat (16/8).

Kendati demikian, Abdul tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai detail serta penyebab meninggalnya warga tersebut. Abdul hanya mengatakan bahwa tidak ada kerugian material akibat bencana longsor tersebut.

Abdul mengatakan bahwa kejadian ini dipicu oleh pergerakan tanah yang ada di atas tebing yang berlokasi di Jorong Lolong Kajai, Nagari Parit Malintang, Kecamatan Anam Lingkuang, sehingga menyebabkan longsor.

Sebagai upaya tindak lanjut, BPBD Kabupaten Padang Pariaman bersama tim SAR gabungan, langsung turun ke lokasi guna asesmen dan melakukan evakuasi warga yang tertimbun serta membawa warga tersebut ke rumah duka untuk dikebumikan.

Abdul kemudian mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Padang Pariaman, untuk selalu waspada.

“Apabila hujan turun secara terus menerus lebih dari satu jam dan jarak pandang kurang dari 100 meter, maka masyarakat di kawasan tebing curam minim vegetasi agar evakuasi secara mandiri,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Dompet Dhuafa dan Titimangsa Gelar Teater Musikal untuk Palestina Bertajuk Tanah Yang Terpenjara

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Gencar menyuarakan kemanusiaan bagi Palestina, Dompet...

Menhub Terima Penghargaan Tokoh Inspiratif Transportasi Inklusif Terintegrasi DTKJ Awards 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menerima...

6 Juta Data DJP Bocor, Begini Respon Sri Mulyani

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati akhirnya angkat bicara terkait adanya kabar kebocoran 6 juta data milik DIrektorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Pasalnya dalam 6 juta data yang bocor itu, terdapat data dirinya dan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru