JAKARTA, HOLOPIS.COM – Presiden Jokowi resmi menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai koordinator penanganan Covid-19 saat musim libur Natal dan Tahun Baru mendatang.
Diungkapkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Muhadjir nantinya bertugas agar tidak ada lagi kenaikan drastis kasus harian seperti libur Nataru pada tahun sebelumnya.
“Agar tidak terjadi lonjakan lagi terutama nanti menghadapi Nataru dan bapak Presiden memang sudah memberikan arahan. Nanti Pak Menko PMK yang akan menjadi koordinator untuk memastikan di periode Nataru tahun ini dan awal tahun depan tidak terjadi lonjakan dari kasus konfirmasi,” kata Budi dalam keterangan secara virtual, Senin (1/11).
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Muhadjir selaku koordinator telah memerintahkan seluruh Kementerian dan Lembaga Terkait untuk menyesuaikan aturan yang dirasa perlu. Hal tersebut dimaksudkan untuk menekan laju masyrakat yang berpotensi pada penyebaran virus Covid-19.
“Periode Nataru akan diantisipasi oleh seluruh Kementerian dan lembaga terkait dengan mengupdate aturan-aturan yang diperlukan untuk mencegah penularan covid 19 dan penyebarannya,” kata Muhadjir.
Muhadjir menjelaskan, aturan tersebut nantinya akan mengatur mengenai pergerakan orang, lokasi wisata pertokoan, tempat peribadatan dan lain-lain.
“Langkah tersebut ditetapkan diperkuat dengan vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan yaitu 3 T tracking, tracing dan treatment,” tutup Muhadjir.