Selasa, 17 September 2024
Selasa, 17 September 2024

Jokowi Kecam Keras Pembunuhan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengecam keras aksi pembunuhan pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh yang dilancarkan oleh kelompok militer Israel di Teheran, Iran, pada Rabu (31/7) lalu.

Dia mengatakan, bahwa aksi menghilangkan nyawa tersebut merupakan tindakan yang tak dapat ditoleransi, terlebih tindakan tersebut dilakukan di wilayah kedaulatan Iran.

“Itu sebuah kekerasan, pembunuhan, yang tidak bisa ditoleransi. Dan terjadi di wilayah kedaulatan Iran,” ujarnya usai membuka Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia 2024 di JCC Senayan, Jakarta, seperti dikutip Holopis.com, Kamis (1/8).

Kepala Negara itu menegaskan, bahwa semua negara termasuk Indonesia sudah sepatutnya mengecam keras aksi kekerasan dan pembunuhan yang menewaskan pimpinan kelompok militan Palestina tersebut.

“Saya kira semua, termasuk Indonesia mengecam keras kekerasan dan pembunuhan seperti itu,” tandas Jokowi.

Sebagaimana diketahui, Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dilaporkan meninggal dunia dalam serangan yang dilancarkan oleh kelompok militer Israel di Teheran, Iran, pada Rabu (31/7).

Haniyeh menjadi ujung tombak dari diplomasi internasional Hamas saat perang berkecamuk di Gaza, yang menjadi saksi bisu atas tewasnya ketiga putranya akibat serangan udara Israel.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Terungkap, Tersangka Penembakan Donald Trump Ternyata

Donald Trump kembali menjadi target percobaan pembunuhan dengan cara ditembak.

China Dilanda Topan Terbesar Sejak 75 Tahun Silam

Topan Bebinca yang sebelumnya udah diperkirakan akan menghampiri akhirnya tiba di Shanghai China dan membuat puluhan juta orang di pantai timur China yang padat penduduk berdiam diri di rumah.

China Siap-siap Hadapi Topan, Seberapa Berbahaya?

China saat ini sedang bersiap-siap menghadapi hujan lebat pada hari Minggu (15/9). Topan kuat saat ini diperkirakan sedang mendekati pesisir timur China yang berpenduduk padat.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru