Selasa, 17 September 2024
Selasa, 17 September 2024

Bakamla Bangun Sistem Peringatan Dini di Natuna

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bakamla RI melaksanakan Ground Breaking pembangunan Kantor Sistem Peringatan Dini (SPD) Bakamla RI Natuna di Desa Tanjung Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau.

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Irvansyah menjelaskan, pembangunan SPD ini merupakan upaya dalam mengembangkan sarana dan prasarana.

“Hal itu guna menjalankan tugas dan fungsi Bakamla RI sebagai Keamanan, Keselamatan, dan Penegak Hukum (KKPH) di wilayah perairan dan yurisdiksi Indonesia,” kata Irvansyah dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Kamis (25/7).

“Sebagaimana tertuang dalam Amanat Peraturan Presiden (Perpres) 59 Tahun 2023,” lanjutnya.

Selain itu, kegiatan juga di isi dengan Penyerahan Sertifikat Lahan Selat Lampa seluas 2 Hektare yang dihibahkan pemerintah Natuna ke Bakamla RI.

Kepala Bakamla RI kemudian juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR atas pembangunan SPD Bakamla RI Natuna.

“Serta terima kasih kepada Pemerintah Natuna yang telah mengalokasikan lahan untuk keperluan pembangunan Pangkalan Bakamla RI di Selat Lampa,” ucapnya.

Kepala Bakamla RI menambahkan bahwa pihaknya akan terus berupaya agar perairan Natuna dan sekitarnya menjadi lebih terjaga.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Satgas Pamtas Gagalkan Penyelundupan Sabu di Nunukan

TNI melalui Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 11 Kostrad mengamankan pelaku penyelundupan narkotika jenis sabu di Pelabuhan Tunon Taka, Kabupaten Nunukan.

TNI AL Gagalkan Penyelundupan Kosmetik Ilegal di Tarakan

TNI AL melalui Lantamal XIII Tarakan mengamankan sejumlah pelaku penyelundupan kosmetik ilegal melalui wilayah perairan Kota Tarakan, Provinsi Kalimatan Utara.

TNI Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Nunukan, Tapi Pelaku Kabur

TNI dari Satgas Pamtas Yonarmed 11 Kostrad Pos Aji Kuning dan Satgas Intel Dam VI/Mulawarman berhasil menggagalkan upaya penyelundupan lima bal pakaian bekas (balpress) di wilayah perbatasan RI-Malaysia.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru