Kamis, 19 September 2024
Kamis, 19 September 2024

Ancelotti Soal Pensiun : Real Madrid Belum Capek dengan Saya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Carlo Ancelotti mengungkapkan bahwa dirinya belum berencana untuk pensiun melatih, kecuali memang Los Blancos sudah lelah mengontraknya.

Perlu diketahui bersama, Carlo Ancelotti saat ini tengah masuk periode kedua melatih Real Madrid. Perjalanan karirnya bersama Los Blancos pun sungguh luar biasa, dimana tsunami trofi pun didapat.

Bersama Real Madrid, Carlo Ancelotti telah menyumbangkan dua trofi Liga Spanyol, dua trofi Liga Champions, satu titel Copa del Rey, satu trofi Piala Super Spanyol, satu Piala Super Eropa dan satu titel Piala Dunia Antarklub.

Berbagai pencapaian itu jelas dinilai luar biasa, bahkan lebih cemerlang daripada periode pertamanya bersama Real Madrid.

Menariknya, Carlo Ancelotti saat ini menangani sejumlah pemain bintang nan muda di dalam tim. Hal tersebut jelas menjadi tantangan tersendiri baginya, terlebih lagi kontraknya masih panjang, yakni sampai 2026 mendatang.

Akhir-akhir ini kemudian muncul berbagai isu mengenai Carlo Ancelotti, mulai dari dikaitkannya dengan Timnas Brasil, bahkan hingga pensiun melatih.

Namun, Carlo Ancelotti menegaskan bahwa dirinya saat ini belum terpikirkan untuk pensiun. Menurutnya, selama Real Madrid membutuhkan jasanya, ia siap membela Los Blancos.

“Saya belum tahu kapan akan berhenti melatih. Ketika Real Madrid sudah lelah dengan saya, maka saya akan memikirkan apa yang harus dilakukan selanjutnya,” ungkap Ancelotti, seperti dikutip Holopis.com dari Football Espana.

Ancelotti juga mengungkapkan bahwa dirinya belum berminat melatih tim level Timnas. Terbaru, hal itu dibuktikannya dengan menandatangani kontrak baru bersama Real Madrid hingga 2026 mendatang di tengah kabar mengenai tawaran melatih Timnas Brasil.

“Saya memang terus menolak kesempatan menjadi pelatih timnas, karena saya lebih suka bekerja sehari-hari di klub,” imbuhnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Manchester City vs Inter Milan Sama Kuat 0-0

Hasil Manchester City vs Inter Milan di laga perdana fase awal/grup Liga Champions 2024/2025, berakhir sama kuat dengan skor kacamata alias 0-0.

Kandas di China Open 2024, Gregoria Ngaku Salah

Gregoria Mariska Tunjung harus angkat koper dari China Open 2024 Super 1000 secara dini, pemain yang akrab disapa Jorji itu pun mengaku tidak bisa menunjukkan permainan terbaiknya.

Manchester City vs Inter Milan : Puja Puji Guardiola untuk Nerazzurri

Jelang duel super big match antara Manchester City vs Inter Milan di laga perdana fase grup Liga Champions 2024/2025. Pelatih The Citizens Pep Guardiola menyanjung betul Nerazzurri, dimana menurutnya juara Serie A musim lalu itu merupakan tim dengan mentalitas yang luar biasa.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru