Manchester United Disikat Rosenborg 1-0 di Laga Persahabatan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manchester United harus kandas di tangan klub Norwegia, Rosenborg pada laga persahabatan, dengan skor tipis 1-0 tanpa balas.

Diketahui, pertandingan pramusim antara Manchester United vs Rosenborg itu sendiri digelar di Lerkendal Stadium, Norwegia, pada Selasa (16/7).

Dalam pertandingannya, Manchester United menurunkan kolaborasi pemain muda dan senior. Sejumlah pemain inti pun turut serta di laga tersebut, seperti Casemiro, Mason Mount hingga Marcus Rashford sekali pun.

Menariknya, gawang Manchester United sudah bergetar di awal laga, dimana Rosenborg mampu menciptakan gol. Masih selamat, torehan itu dianulir wasit karena dianggap ada offside terlebih dahulu.

Manchester United tentu mendominasi penguasaan bola, mengingat kualitas kedalaman skuad mereka cukup mempuni meski kolaborasi pemain muda dan senior.

Namun, Manchester United cukup dibuat furstasi, dimana Rosenberg menjelang jeda nyaris bikin gol seaindainya tembakan pemain mereka tidak mengenai mistar gawang.

Di babak kedua, dominasi penguasaan bola tetap dipegang Manchester United. Sejumlah peluang mampu diciptakan, namun kerap berujung buntu.

Sampai pada akhirnya, Rosenborg sukses menciptakan gol kemenangan menjalang laga usai. Noah Holm mampu memanfaatkan bola liar hingga melepaskan tembakan yang merobek gawang Manchester United. Setan Merah pun kalah 1-0 tanpa balas di laga tersebut.

Dengan demikian, kekalahan tersebut jadi yang pertama untuk Manchester United dalam menatap musim 2024/2025.

Untuk berikutnya, Manchester United akan kembali melakoni laga pramusim menghadapi klub asal Skotlandia, yaitu Rangers, pada Sabtu (20/7) mendatang.

Ruang Mula

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Atlet Wushu Termuda Agni Agustine Sabet Perunggu PON XXI Aceh-Sumut 2024

Atlet Wushu termuda wakil DKI Jakarta Agni Agustine Dimonim berhasil meraih medali perunggu PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Cristiano Ronaldo : Erik ten Hag, Dengarkan lah Nistelrooy!

Cristiano Ronaldo menyarankan kepada pelatih Manchester United Erik ten Hag untuk mendengarkan stafnya, dalam hal ini Ruud van Nistelrooy yang juga merupakan legenda klub Setan Merah sendiri.

Nico Williams Gak Level Main di Barcelona

Barcelona kembali menepis kabar mengenai batalnya Blaugrana dalam mendatangkan Nico Williams di bursa transfer pemain musim panas ini. Direktur Olahraga klub, Deco, menganggap penyerang Spanyol itu tak level bermain di Barcelona.
Prabowo Gibran 2024 - 2029

Berita Terbaru