BerandaNewsOlahragaDaftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024 : Italia Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024 : Italia Terbaru

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Italia jadi tim terbaru yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2024. Gli Azzurri duduk di posisi runner-up Grup B, menemani Spanyol ke fase tersebut.

Pencapaian Italia itu pun didapat Italia ketika menghadapi Kroasia di laga pamungkas Grup B Euro 2024, Selasa (25/6) dini hari WIB.

Dalam pertandingannya di Red Bull Arena, Leipzig, Italia yang memegang kendali permainan, harus rela gawangnya kebobolan lebih dulu.

Kroasia mampu menciptakan gol di menit 55 melalui Luka Modric. Bahkan, satu gol itu bertahan sampai nyaris membuat mereka memenangkan pertandingan.

Penerbit Iklan Google Adsense

Namun, Italia mampu menyamakan kedudukan skor di menit 98 berkat Zaccagni. Skor pun berakhir imbang 1-1 untuk kedua tim.

Tambahan satu poin itu sudah cukup membawa Italia lolos ke babak 16 besar Euro 2024 dengan status runner-up. Praktis, Gli Azzurri bersama Spanyol jadi perwakilan Grup B di fase tersebut.

Italia duduk di peringkat kedua dengan empat poin, tepat di bawah Spanyol dengan sembilan poinnya. Sementara, Kroasia di peringkat ketiga dan Albania di posisi paling buncit. Kelolosan Luka Modric cs pun sangat tipis, dimana mereka ditentukan dengan hasil laga lain juga. Berikut daftar klasemen Grup B selengkapnya :

Klasemen Euro 2024 Grup B

  1. Spanyol : 9 Poin, 5:0 Gol, 5 Selisih Gol
  2. Italia : 4 Poin, 3:3 Gol, 0 Selisih Gol
  3. Kroasia : 2 Poin, 3:6 Gol, -3 Selisih Gol
  4. Albania : 1 Poin, 3:5 Gol, -2 Selisih Gol

Dengan demikian, hingga saat ini sudah ada lima tim yang berhak memastikan diri lolos ke babak 16 besar Euro 2024. Selain Italia dan Spanyol, sebelumnya ada tim tuan rumah Jerman, Portugal dan Swiss.

Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Euro 2024

  1. Jerman (Tuan Rumah/ Juara Grup A)
  2. Swiss (Runner-Up Grup A)
  3. Spanyol (Juara Grup B)
  4. Italia (Runner-Up Grup B)
  5. *Portugal (Grup F)

Sebagai informasi tambahan, Portugal (*) masih harus menentukan status kelolosannya, dimana Cristiano Ronaldo cs akan melakoni laga pamungkas kontra Georgia pada 27 Juni mendatang.

Temukan kami juga di Google News
BERITA LAINNYA

Bali United Boyong 2 Pemain Asing Baru Arungi Liga 1 Musim Depan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Bali United secara resmi mengumumkan dua pemain asing barunya untuk menyambut Liga 1 musim 2024/2025, keduanya yakni Brandon Wilson dan Kenzo...

Daftar Susunan Pemain Vietnam vs Indonesia di Piala AFF U-16 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Daftar susunan pemain Vietnam vs Indonesia untuk perebutan posisi tiga Piala AFF U-16 2024 telah resmi dirilis, berikut informasi selengkapnya. Sebelum itu,...

Persib Bandung Gaet Igor Tolic Jadi Asisten Pelatih Bojan Hodak

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Persib Bandung secara resmi mendatangkan asisten pelatih baru, yakni Igor Tolic untuk bekerja sama dengan Bojan Hodak di Liga 1 musim...

Jadwal Piala AFF U-16 2024 Hari Ini : Indonesia vs Vietnam, Thailand vs Australia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Piala AFF U-16 2024 akan memasuki partai puncak, ada Thailand vs Australia yang bakal memperebutkan tahta juara. Sedangkan laga antara Indonesia...

Marc Guiu Merasa Lebih Dipercaya di Chelsea

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Marc Guiu resmi meninggalkan Barcelona dan memilih Chelsea sebagai klub masa depannya. Alasannya, karena dirinya merasa lebih dipercaya di klub asal...

ASEAN University Games 2024 : Takraw Sumbang Emas ke-79 untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (Cabor) Takraw berhasil menyumbangkan medali emas ke-79 untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Pencapaian itu didapat usai...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS