Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Joe Biden Janji Bakal Lindungi Taiwan Jika Diserang China

JAKARTA, HOLOPIS.COMPresiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan AS akan membela Taiwan jika China menyerang mereka.

Namun, seorang juru bicara dari Gedung Putih mengatakan bahwa perkataan Presiden Biden tidak akan mengubah peraturan di Amerika mengharuskannya untuk membantu Taiwan mempertahankan diri.

“Ya, kami memiliki komitmen untuk melakukan itu,” kata Biden.

Sebelumnya, Biden pernah membuat pernyataan serupa. AS menyediakan senjata pertahanan untuk Taiwan, namun masih ambigu apakah AS akan ikut campur secara militer jika terjadi serangan dari China.

Di bawah Kebijakan “Satu China” (One China), AS mengakui klaim kedaulatan China atas Taiwan. Dalam beberapa pekan terakhir, Beijing telah mengirim lusinan pesawat tempur ke dekat Zona Identifikasi Pertahanan Udara (ADIZ) Taiwan, dan Presiden China Xi Jinping mengatakan bahwa penyatuan kembali antara China dan Taiwan tidak dapat dihindari.

Seorang juru bicara dari Gedung Putih pun mengklarifikasi pernyataan Biden mengenai Taiwan, dan mengatakan bahwa Biden tidak mengganti peraturan apapun mengenai China dan Taiwan.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jepang Lakukan Peringatan Bencana Karena Hujan Deras

Para pihak berwenang di Jepang meminta puluhan ribu orang untuk mengungsi dari wilayah Ishikawa pada hari Sabtu (21/5).

Tema Hari Perdamaian Internasional 2024 : Membangun Budaya Damai

Hari Perdamaian Internasional yang diperingati setiap tanggal 21 September setiap tahunnya menjadi momen refleksi bagi seluruh umat manusia untuk mengupayakan perdamaian dunia.

Donald Trump Akan Salahkan Rakyat Yahudi Jika Ia Kalah Pilpres AS 2024

Mantan Presiden Amerika Serikat yang juga sekaligus kandidat Presiden dari Partai Republik Donald Trump mengatakan bahwa pemilih Yahudi – Ameirka Serikat akan ikut disalahkan jika ia tidak berhasil memenangkan pemilu 5 November mendatang.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru