HOLOPIS.COM, JAKARTA – DPW PKB Jakarta resmi mengajukan nama Anies Baswedan untuk direkomendasikan maju di Pilkada Jakarta.
Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas mengungkapkan, pengajuan nama itu berdasarkan keputusan internal yang telah dilakukan secara berjenjang.
“PKB DKI Jakarta memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal, yaitu untuk mencalonkan di 2024-2029, Desk Pilkada Gubernur DKI Jakarta,” kata Hasbiallah dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (12/6).
Mengenai nama bakal calon wakilnya, Hasbiallah pun mengakui terbuka dengan semua pihak termasuk nama Kaesang Pangarep.
“Kita terbuka dengan Wakil Gubernur siapapun. Siapapun kita terbuka, termasuk dengan Mas Kaesang,” ungkapnya.
Hasbiallah pun menyebut, pihaknya siap mengusung Kaesang menjadi bakal cawagub jika memang putra Presiden Jokowi tersebut bersedia. Selain itu, Hasbi mengaku sudah ada pembicaraan awal dengan PSI untuk membahas hal tersebut.
“Kita juga bersedia kalau Mas Kaesang memang mau mencalonkan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Kita juga sudah komunikasi dengan PSI. Siapapun kita terbuka,” ujarnya.
Hasbiallah mengatakan sejauh ini belum membuka komunikasi dengan PDIP. Dia menyebut baru berkomunikasi dengan PSI terkait Pilgub Jakarta.
“Soal komunikasi dengan DPW, DPD, PDI Perjuangan sampai hari ini belum ada. Bahkan justru saya yang komunikasi hari ini dengan PSI. Belum ada soal DPW dengan PDI Belum ada, PSI ada,” tukasnya.
Lebih lanjut, Hasbiallah mengatakan keputusan mencalonkan Anies telah mendapat persetujuan dari Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan DPP PKB. Dia mengatakan partainya akan solid mengusung Anies hingga proses Pilkada Jakarta selesai.
“Mudah-mudahan kita bisa komunikasi dengan PSI, mudah-mudahan Anies-Kaesang. Terima kasih,” pungkasnya.