Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – PDIP mengklaim sudah siap untuk menghadapi seorang Bobby Nasution yang bakal maju di kontestasi Pilgub Sumatera Utara.

Ketua DPD PDIP Sumatera Utara, Rapidin Simbolon menyebut, mereka tidak khawatir untuk menghadapi Bobby meski menantu seorang Presiden Jokowi sekalipun.

“PDIP tidak gentar ya. Walaupun di sana (Provinsi Sumatera Utara) pertarungannya agak sedikit tinggi, karena menantu Pak Presiden Pak Bobby maju,” kata Rapidin dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (25/5).

Bahkan, Rapidin sampai menyebut bahwa mereka sudah menyiapkan berbagai jurus untuk menghadapi Wali Kota Medan tersebut saat kontestasi dimulai.

“Dan kita sudah siapkan segala jurus untuk itu. Terutama kita menganut Satyam Eva Jayate, yakni kebenaran akan menemukan jalannya sendiri,” ujarnya.

Saat ini, Rapidin menyebut bahwa pihaknya sedang menyiapkan nama-nama yang dianggap mampu untuk menandingi Bobby baik dari kalangan eksternal maupun internal.

“Yang mendaftar itu ada Edy Rahmayadi, Musa Rajekshah (Ijeck) juga mau mendaftar, kemudian dari internal partai kita ada Nikson Nababan, kemudian ada juga Marga Simorangkir. Ini kan nanti akan kita godok dan kita petakan secara politik di Sumatera Utara,” bebernya.

Keputusan nama-nama itu kemudian menurut Rapidin, akan segera ditentukan oleh DPP PDIP dalam waktu dekat.

“DPP nanti akan memutuskan siapa nanti yang akan kita usung, kalau misalnya ada partai-partai lain yang bisa bekerja sama dengan kita, kita welcome, partai mana pun itu,” tukasnya.

“Yang penting garis politik dan ideologi kita sama untuk membangun Sumatera Utara,” sambungnya.