BerandaNewsOlahragaDaftar Skuad Timnas Jerman di Euro 2024

Daftar Skuad Timnas Jerman di Euro 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Timnas Jerman secara mengumumkan daftar skuadnya untuk kompetisi Euro 2024. Pelatih Julian Nagelsmann pun turut memanggil sebanyak 27 pemain dalam menatap turnamen tersebut.

Seperti diketahui, Jerman sendiri merupakan tuan rumah di Euro 2024, dimana turnamen akan berlangsung mulai 14 Juni sampai 14 Juli mendatang.

Dari kelengkapan skuad yang dipanggil Nagelsmann, empat diantaranya merupakan penjaga gawang, lalu ada sembilan pemain belakang, sembilan gelandang dan lima lainnya yaitu penyerang.

Jika dari peraturan yang ada, setiap tim hanya bisa mendaftarkan 26 pemain saja, dengan begitu dikabarkan bahwa satu dari empat kiper yang ada akan dicoret dari skuad Timnas Jerman nantinya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Menariknya, dari skuad yang diumumkan tersebut, Bayern Munchen jadi tim paling banyak yang menyumbangkan pemainnya dengan enam pemain, diikuti oleh Stuttgart dengan lima pemain, serta Bayer Leverkusen dengan menyumbang tiga pemain.

Ada pun bintang Real Madrid yaitu Toni Kroos yang akan kembali memperkuat Timnas Jerman, setelah mendapat panggilan kembali untuk memimpin lini tengah permainan tim Panser.

Daftar Skuad Timnas Jerman

Kiper/Penjaga Gawang : Oliver Baumann (Hoffenheim), Manuel Neuer (Bayern Munchen) Alexander Nubel (Stuttgart), Marc-Andre ter Stegen (Barcelona)

Bek : Waldemar Anton (Stuttgart), Benjamin Henrichs (RB Leipzig), Joshua Kimmich (Bayern Munchen), Robin Koch (Eintracht Frankfurt), Maximilian Mittelstadt (Stuttgart), David Raum (RB Leipzig), Antonio Rudiger (Real Madrid), Nico Schlotterbeck (Borussia Dortmund), Jonathan Tah (Bayer Leverkusen)

Gelandang : Robert Andrich (Bayer Leverkusen), Chris Fuhrich (Stuttgart), Pascal Gross (Brighton), Ilkay Gundogan (Barcelona), Toni Kroos (Real Madrid), Jamal Musiala (Bayern Munchen), Aleksandar Pavlovic (Bayern Munchen), Leroy Sane (Bayern Munchen), Florian Wirtz (Bayer Leverkusen)

Penyerang : Maximilian Beier (Hoffenheim), Niclas Fullkrug (Borussia Dortmund), Kai Havertz (Arsenal), Thomas Mueller (Bayern Munchen), Deniz Undav (Stuttgart)

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Francesco Bagnaia Juara MotoGP Jerman 2024, Geser Posisi Jorge Martin di Klasemen Sementara

Francesco Bagnaia berhasil jadi juara MotoGP Jerman 2024, setelah menyelesaikan 30 lap dengan waktu 40 menit 40,063 detik.

Jorge Martin Tambah Poin Usai Juara Sprint Race MotoGP Jerman 2024

Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin kembali menambah poin setelah berhasil juara di sprint race MotoGP Jerman yang berlangsung di sirkuit Sachsenring, Sabtu (6/7).

Darren/Bernadine Gagal Juara Badminton Asia Junior Championship 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia yakni Darren Aurelius/Bernadine Anindya Wardana gagal menjuarai Badminton Asia Junior Championship 2024, usai kandas di babak final. Sebelum itu,...

Erick Thohir Ingin Indonesia Gebuk Balik Australia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi para pemain Timnas U-16 Indonesia untuk kembali mengalahkan Australia di berbagai ajang. Hal tersebut diungkapkan Erick...

Kemendikbudristek Apresiasi Capaian Indonesia di ASEAN University Games 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi penampilan Kontingen Mahasiswa Indonesia yang telah memberikan prestasi membanggakan di 21st ASEAN University...

ASEAN University Games 2024 : Panahan Ikut Sumbang 7 Emas untuk Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) panahan berhasil menyumbangkan sebanyak tujuh medali emas untuk Indonesia di 21st ASEAN University Games 2024 Surabaya-Malang. Srikandi Merah Putih...
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS