HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil pertandingan Liverpool vs Tottenham Hotspur berakhir dengan kemenangan The Reds, dengan skor cukup telak yaitu 4-2.
Duel super big match antara Liverpool vs Tottenham pada lanjutan Liga Inggris pekan ini digelar di Stadion Anfield, Minggu (5/5) malam WIB.
Dalam pertandingannya, Liverpool tampil menekan sejak awal, peluang emas mereka dapatkan di menit enam melalui Mohamed Salah usai memanfaatkan umpan terobosan Harvey Elliot, sepakan Salah masih bisa diblok Vicario. Ada pun sambaran Elliott dari bola muntahan hasil penyelamatan Vicario yang juga masih gagal berbuah buntu.
Liverpool akhirnya berhasil membukukan skor di menit 16, melalui Mohamed Salah berkat umpan assist dari Cody Gakpo.
Liverpool kembali mendapatkan peluang, kali ini giliran Luis Diaz, namun tembakannya masih bisa diamankan Vicario.
Ada juga peluang yang didapatkan Diaz di menit 40, umpan dari Arnold mampu ia manfaatkan dengan tembakan akrobatiknya, masih melebar.
Tottenham terus bermain di bawah tekanan, gawang mereka pun harus kebobolan lagi menjelang jeda, kali ini Liverpool sukses menggandakan skor lewat Andrew Robertson. Babak pertama ditutup dengan skor 2-0.
Pada babak kedua, dominasi penguasaan bola masih dipegang Liverpool, skor pun bertambah tak lama setelah babak kedua bergulir.
Cody Gakpo berhasil membuat Liverpool unggul 3-0 setelah menerima umpan dari Elliott. Tak sampai situ, kali ini giliran Elliott yang berhasil menciptakan gol indah di menit 59.
Keunggulan 4-0 itu lantas tak membuat Tottenham menyerah, The Lilywhites malah mampu memperkecil kedudukan skor di menit 72, berkat Richarlison. Ada pun gol kedua Tottenham lahir dari seorang Son Heung-min di menit 77.
Alhasil, kedudukan skor Liverpool vs Tottenham berakhir dengan skor 4-2.