Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Duel pamungkas Grup C Uber Cup 2024 antara Indonesia vs Jepang berakhir dengan skor 2-3. Jepang pun dipastikan lolos ke perempat final dengan status juara grup.

Selesainya pertandingan terakhir Grup C Uber Cup 2024 antara Indonesia vs Jepang ditandai dengan duel Komang Ayu Cahya Dewi vs Tomoka Miyazaki.

Dalam pertandingannya di Chengdu High-tech Zone Sports Center Gymnasium, China, Rabu (1/5), Komang Ayu Cahya Dewi berhasil meraih kemenangan atas Tomoka Miyazaki dengan rubber game 21-12, 14-21 dan 21-13.

Dengan hasil kemenangan tersebut, kedudukan skor pun berubah menjadi 2-3. Praktis, Jepang lolos ke perempat final dengan status juara Grup C. Sementara itu Indonesia lolos ke perempat final Uber Cup 2024 dengan status runner-up.

Sebagai informasi tambahan, sebelumnya tiga wakil Indonesia menelan kekalahan di laga melawan Jepang, pertama ada Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.

Ada pun satu kemenangan lain diukir oleh Gregoria Mariska Tunjung, dimana ia sukses mengandaskan perlawanan wakil Jepang, Akane Yamaguchi.