Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Menag: Jika Masjid di Jakarta Bisa Dioptimalkan, Angka Kemiskinan Harusnya Bisa Turun

JAKARTA, HOLOPIS.COM Pemerintah mendorong agar seluruh rumah ibadah seperti Masjid bisa dioptimalkan sebaik mungkin sebagai tempat pemberdayaan umat.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menilai, jika hal tersebut bisa dilakukan, setidaknya angka kemiskinan yang ada di Jakarta saja bisa ditekan ke level yang rendah.

“Ajaran filantropis dalam Islam, luar biasa besar: seperti zakat, infaq, sedekah, dan seterusnya. Saya kira, jika ini dapat dikelola dengan baik, maka tidak ada lagi penduduk DKI Jakarta ini, terutama yang muslim, yang hidup di bawah garis kemiskinan,” kata Yaqut, Minggu (10/10).

Tak hanya untuk program ekonomi, Yaqut juga berharap keberadaan Masjid bisa juga dioptimalkan sebagai tempat pendidikan umat ke arah yang positif.

“Masjid dioptimalkan sebagai tempat pendidikan umat, ta’dibul ummah. Seperti contoh peran yang dijalankan masjid di Makkah dan Madinah. Usai salat lima waktu, banyak dijumpai halaqah-halaqah kecil tempat umat menuntut ilmu,” terangnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Pemuda Dibekasi Diduga Setubuhi Anak Dibawah Umur Dengan Modus Konten Tiktok

HOLOPIS.COM, BEKASI - Pemuda 23 tahun berinisial 'FR' ditetapkan...

Kemenhub Dapat Tambahan Anggaran Senilai Rp6,69 Triliun Tahun 2025

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) ...

Apakah Makan Es Bisa Membuat Gemuk?

Makan es, terutama dalam bentuk es krim atau dessert beku, sering kali menjadi camilan yang menyenangkan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru