JAKARTA, HOLOPIS.COM – Dalam sebuah virtual conference beberapa waktu lalu, PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) masih belum banyak bicara soal kehadiran produk elektrifikasi di Indonesia.

Namun, Nissan telah menyiapkan beberap produknya yang ramah lingkungan yakni produk e-Power. “Kalau produk elektfikasi dari Nissan kita belum bisa bicara. Kalau e-Power masih banyak produk teknologi e-Power,” terang Tan Kim Piauw, Direktur Sales & Marketing PT NMDI.

Saat ini PT NMDI masih menyusun strategi dengan Nissa Motor untuk berdiskusi e-Power mana lagi yang akan dibawa ke Indonesia. “Untuk teknologi e-Power masih ada X-trail e-Power dan Serena e-Power,” ungkapnya.

Tan Kim Piauw berharap, kedepannya harga mobil listrik bisa ditekan lagi. Saat ini untuk harga, masih ditentukan oleh regulasi dan pemerintah. Selain itu, komponen yang sangat besar adalah baterai. Baterai ini tergantung mineral seperti nikel dan lainnya.

“Kami sebagai APM (Agen Pemegang Merek) siap mendukung program pemerintah. Pemerintah telah memberlakukan relaksasi terhadap mobil listrik. Keputusan ini sangat membantu masyarakat, di mana harga mobil listrik bisa lebih murah seperti yang diharapkan,” tutup Tan Kim Piauw.