Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Rekap Hasil Perempat Final Spain Masters 2024 : Empat Wakil Indonesia Raih Kemenangan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Babak perempat final Spain Masters 2024 telah tuntas seluruhnya, empat dari enam wakil Indonesia pun sukses meraih kemenangan di fase tersebut.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa perempat final Spain Masters 2024 berlangsung di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, Jumat (29/3).

Indonesia sendiri sebelumnya menurunkan enam wakil di perempat final, dimana empat diantaranya berhasil meraih kemenangan.

Wakil Indonesia pertama sukses meraih kemenangan di perempat final Spain Masters 2024, yakni pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dari ganda campuran.

Kemudian disusul Komang Ayu Cahya Dewi dari tunggal putri, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dari ganda putra dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dari ganda putri.

Dengan begitu, Indonesia lolos ke masing-masing sektor kecuali tunggal putra dengan satu wakil di Spain Masters 2024.

Berikut ini hasil badminton Indonesia di babak perempat final Spain Masters 2024 :

Hasil Spain Masters 2024

Court 1

  • Match 3/WS : Ester Nurumi Tri Wardoyo 19-21/16-21 Kim Ga Eun (Korea Selatan/3)
  • Match 5/WD : Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi 21-18/21-19 Hsu Ya Ching/Lin Wang Ching (China Taipai)

Court 2

  • Match 1/XD : Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (6) 21-5/21-10 Chen Cheng/Hsu Yin-Hui (China Taipai)

Court 3

  • Match 1/WS : Komang Ayu 21-14/21-16 Pornpicha (Thailand)
  • Match 2/XD : Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati 21-14/11-21/17-21 Reddy Sumeeth/Reddy Sikki (India)
  • Match 3/MD : Sabar Karyaman/Moh Reza Pahlevi 21-12/21-10 Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman)
Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Atalanta vs Arsenal Imbang Tanpa Gol

Hasil pertandingan Atalanta vs Arsenal di Liga Champions harus berakhir imbang tanpa gol.

Tim Bola Voli Bhayangkara Juara III Asian Men’s Club

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Tim bola voli Bhayangkara Presisi sukses...

Feyenoord vs Leverkusen : Xhaka dkk Pesta 4 Gol

Bayer Leverkusen sukses mengandaskan perlawanan Feyenoord pada laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, dengan skor telak 4-0 tanpa balas.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru