JAKARTA, HOLOPIS.COM – Pergelaran ajang balap Formula E Jakarta batal digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas).
Menyikapi pembatalan tersebut, JakPro selaku penyelenggara sudah menyiapkan lima lokasi alternatif untuk venue ajang balap mobil listrik itu.
Direktur JakPro Gunung Kartiko mengatakan Formula E batal digelar di Monas karena terkendala perizinan.
“Venue yang jelas bukan di Monas, itu aja clue-nya,” kata Gunung kepada wartawan, Rabu (6/10).
Gunung mengatakan pihaknya sudah mencarikan lima lokasi alternatif yang juga menjadi ikon Ibu Kota. Namun Gunung masih belum mau membocorkan lima lokasi tersebut.
“Jadi kita cari lokasi ikon Jakarta yang memang menunjukkan Jakarta. Ada banyak, ada lima alternatif,” imbuh dia.
Gunung mengatakan, JakPro hanya menyiapkan lima tempat alternatif itu. Kemudian, Formula E Operations (FEO) selaku promotor akan melakukan survei terhadap tempat-tempat tersebut.
Sebelumnya, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) selaku Komisi Dewan Pengarah Kawasan Medan Merdeka sempat melarang Monas jadi venue balapan Formula E.
Hal tersebut mempertimbangkan cagar budaya di kawasan Monas. Selain itu ada kegiatan pengaspalan yang membuat gelaran Formula E tak memungkinkan digelar di kawasan itu.