BerandaHiburanKulinerRekomendasi Tempat Bukber di Depok, Nomor 3 Wajib!

Rekomendasi Tempat Bukber di Depok, Nomor 3 Wajib!

HOLOPIS.COM, DEPOK – Di bulan suci Ramadan, tak lengkap rasanya bila tidak mengadakan acara buka puasa bersama (bukber) keluarga maupun teman-teman terdekat. Tentunya buka puasa bersama menjadi waktu yang tepat untuk kembali menjalin tali silaturahmi yang sempat putus karena kesibukan masing-masing.

Untuk mendukung suasana silaturahmi yang indah dan penuh kebahagiaan, tentunya Sobat Holopis tidak boleh salah memilih lokasi untuk mengadakan acara tersebut.

Nah, untuk kamu yang berdomisili atau akan mengadakan acara bukber di daerah Depok, Jawa Barat, kali ini tim Holopis.com akan merekomendasikan tempat bukber yang tentunya cocok untuk kalian yang akan membawa rombongan.

1. Dadi’s Coffee Garden

Penerbit Iklan Google Adsense

Tempat pertama yang menjadi rekomendasi kali ini adalah Dadi’s Coffee Garden yang memiliki lokasi yang aesthetic dengan view garden dengan beberapa bird cage (kandang burung).

Suasananya yang asri, luas, dan nyaman ini juga menyediakan WiFi gratis lho!

Untuk bulan Ramadan kali ini, Dadi’s Coffee Garden juga menyediakan paket bukber yang mereka beri nama “Paket Bedug” dengan harga yang cukup terjangkau.

Alamat: Jl. Siliwangi No.7, Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat

2. Jojie Art Space

Untuk lokasi buka puasa bersama teman-teman, Jojie Art Space menyajikan lokasi yang luas dengan suasana yang sangat artistik sehingga sangat cocok untuk tempat berfoto bersama.

Menyediakan area outdoor dan juga indoor, Jojie Art Space yang berlokasi di dalam kawasan kampus Universitas Indonesia ini juga menyajikan paket bukber lho!

Paket menu set Ramadannya sudah termasuk takjil, pilihan menu utama, dessert dan juga minuman dengan harga yang cukup terjangkau sekitar Rp88 ribu per orang.

Alamat: Area Kampus Universitas Indonesia, Jl. Miriam Budiarjo, Srengseng Sawah.

3. Ruangnamu Coffee

Menyajikan tempat yang homey, Ruangnamu Depok menyajikan paket menu spesial Ramadan dengan harga yang terjangkau juga takjil gratis bagi para pengunjungnya.

Menu makanannya juga sangat beragam, mulai dari tahu gejrot, pisang bakar, chicken teriyaki, nasi cumi asin pelangi, dan lain sebagainya dengan rasa yang enak.

Ruangnamu Coffee juga menyediakan photo box untuk mengabadikan momen kebersamaan kalian bersama orang-orang terdekat.

Alamat: Jl. Ciliwung No.10, RW.1, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Temukan kami juga di Google News

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

RESEP : Bibimbap Ala Korea dengan Bahan Makanan Indonesia yang Khas

Bibimbab adalah salah satu hidangan khas Korea Selatan yang terkenal dengan paduan warna, tekstur, dan cita rasa yang kaya. Secara harfiah, bibimbab berarti 'nasi yang dicampur' dalam bahasa Korea.

RESEP : Sup Ikan Gurame, Rasanya Bikin Nagih

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Sup Ikan Gurame, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok juga dimakan saat cuaca sedang dingin. Sesuai dengan...

RESEP : Nasi Liwet Sambal Ijo Kemangi, Maknyus Dimakan Bareng-bareng!

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini yaitu Nasi Liwet Sambal Ijo Kemangi, yang tentunya lezat dan nikmat. Cocok untuk sobat Holopis yang ingin...

RESEP : Soto Madura, Maknyus Dimakan Saat Dingin

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kuliner kali ini ada Soto Madura, yang tentunya lezat dan nikmat. Apalagi disantap ketika cuacanya sedang dingin. Sesuai namanya, soto ini...

RESEP : Teh Jahe, Cocok Diminum Saat Dingin

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Resep kali ini ada minuman Teh Jahe yang tentunya nikmat diminum saat cuaca dingin. Selain itu, mengonsumsi Teh Jahe juga menyehatkan...

RESEP : Sushi Salmon Cream Cheese yang Lagi Viral

Bagi Sobat Holopis yang lagi sering mantengin media sosial, pasti sudah melihat sushi salmon dengan cream cheese yang sedang menjadi tren di Bali.
Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024 - 2029
Sudaryono

HOLOPIS FEEDS