Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Awal Puasa Ramadan Berpotensi Beda, Menag Imbau Umat Islam Jaga Ukhuwah

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengimbau seluruh umat Muslim di Indonesia untuk tetap menjaga ukhuwah dan toleransi dalam menyikapi potensi beda awal puasa Ramadan 1445 Hijriah/2024 Masehi.

“Umat Islam diimbau untuk tetap menjaga ukhuwah Islamiyah dan toleransi dalam menyikapi potensi perbedaan penetapan 1 Ramadan 1445 Hijriah/2024 Masehi,” imbaunya sebagaimana dikutip Holopis.com, Kamis (7/3).

Sebagai informasi, bahwa Pemerintah baru akan menggelar sidang isbat awal Ramadan 1445 H/2024 M pada 10 Maret 2024 mendatang. Sidang ini akan memutuskan apakah puasa Ramadan tahun ini akan dimulai pada 11 atau 12 Maret.

Sementara PP Muhammadiyah sendiri sudah menetapkan awal Ramadan bertepatan 11 Maret 2024, dimana pementuannya menggunakan metode hisab. Sedangkan Nahdlatul Ulama (NU) menggunakan rukyat atau pengamatan hilal.

Dari metode hisab, posisi hilal pada Minggu (10/3) memang sudah di atas ufuk. Namun untuk tingginya masih kecil kemungkinan untuk bisa dirukyat. Dengan demikian, NU hampir dipastikan akan mengawali puasa Ramadan pada Selasa, 12 Maret 2024.

Bahkan, ada pula sebagian jemaah tarekat yang akan mulai melaksanakan ibadah puasa Ramadan pada 10 Maret 2024.

Meskipun terdapat perbedaan terkait awal pelaksanaan Ibadah puasa Ramadan, Menag Yaqut meminta seluruh umat Muslim untuk tetap melaksanakan Ibadah sesuai dengan syariat Islam, serta menjunjung tinggi nilai-nilai tolerasi beragama.

“Umat lslam agar melaksanakan ibadah Ramadan dan Hari Raya ldulfitri sesuai dengan syariat lslam dan menjunjung tinggi nilai toleransi,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kumpulan Doa Pilihan di 28 Ramadan 1445 H

Jika merujuk pada perhitungan Ramadan 1445 H versi pemerintah Indonesia, maka hari ini Senin 8 April 2024 adalah Ramadan ke 28. Artinya, malam nanti adalah malam ganjil terakhir dalam bulan suci Ramadan tahun ini.

Quraish Shihab Jelaskan Lailatul Qadr Akan Datangi Mereka yang Siap Saja

Quraish Shihab memberikan penjelasan bahwa malam lailatur qadr ternyata bukan untuk setiap orang, sekalipun ia adalah muslim yang sedang atau tidak dalam keadaan berpuasa Ramadan.

Cara Tentukan 1 Syawal 1445 Hijriyah Harus Lihat Hilal

Proses penentuan ini tidak semata bergantung pada kalkulasi matematis, tetapi juga mengikuti teori falakiyah (astronomi Islam) serta dasar-dasar yang terdapat dalam Al-Quran dan Hadis.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru