Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Presiden Jokowi Resmikan 7 Arena Pertandingan PON XX Papua

PAPUA, HOLOPIS.COM – Presiden Joko Widodo meresmikan tujuh Venue Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Jayapura, Papua. Dalam Peresmian tersebut, turut hadir Ketua DPR Puan Maharani, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan, Panglima TNI Laksamana Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo serta para pejabat negara lainnya.

“Alhamdulilah seluruh ‘venue’ PON XX Papua sudah selesai dan siap dimanfaatkan untuk mendukung suksesnya pelaksanaan PON yang baru pertama kali dilaksanakan di tanah Papua,” kata Presiden Jokowi di Istora Papua Bangkit, Jayapura, Papua, Sabtu (2/10).

“Papua ini memiliki berbagai venue olahraga yang berstandar nasional mulai dari Istora Papua Bangkit, arena akuatik, arena kriket, arena hoki, arena dayung, arena panahan, sampai arena sepatu roda,” ungkap Presiden.

Presiden Jokowi menyebut berbagai “venue” PON tersebut hadir dengan berbagai inovasi kecanggihan konstruksi yang hemat energi dan ramah lingkungan.

“Setelah mampu membangun ‘venue-venue’ yang terbaik ini pekerjaan kita belum selesai. Tugas selanjutnya adalah menjaga, merawat, dan memanfaatkan venue ini dengan sebaik-baiknya,” tambah Presiden.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

China Open 2024 : Fikri/Daniel Terhempas di Semifinal!

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin harus angkat koper dari China Open 2024, usai kandas di babak semifinal.

MotoGP Emilia Romagna 2024 : Marc Marquez dan Francesco Bagnaia Tercepat di Sesi Hari Pertama

Sesi hari pertama MotoGP Emilia Romagna 2024, dikuasi oleh Marc Marquez diFP 1 (free practice) dan Francesco Bagnaia pada sesi practice, Jumat (19/9) di sirkuit Misano World Circuit Marco Simoncelli.

Menpora Janji Evaluasi PON XXI Aceh-Sumut 2024

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo meminta maaf atas kekurangan yang terjadi selama pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024. Menpora Dito pun berjanji akan mengevaluasi hal tersebut agar ke depannya lebih baik lagi.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru