Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Chelsea Fokus Final Carabao Cup Kontra Liverpool Usai Tahan Imbang City

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Chelsea baru saja curi poin penting kontra Manchester City di markasnya sendiri. Kini, The Blues pun fokus ke final Carabao Cup 2024 lawan Liverpool.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa laga super big match City vs Chelsea digelar di Etihad Stadium, Minggu (18/2) dini hari tadi WIB.

Chelsea berhasil mencuri keunggulan lebih dulu melalui gol Raheem Sterling di menit 42, sebelum akhirnya Manchester City menyamakan kedudukan skor pada menit 83 oleh Rodri. Pertandingan pun berakhir imbang 1-1.

Hasil imbang itu lantas jadi catatan positif tersendiri bagi Chelsea, sebab mereka berhasil melewati tiga laga terakhirnya tanpa kalah, dengan dua pertandingan sebelumnya mampu meraih kemenangan.

Chelsea sebelum melawan City, menang terlebih dahulu melawan Crystal Palace 1-3 di Liga Inggris, kemudian sebelumnya lagi menang atas Aston Villa 1-3 di Piala FA.

Selain itu, hasil kemenangan tersebut juga jadi modal penting menatap final Carabao Cup menghadapi Liverpool.

Mauricio Pochettino pun menginstruksikan kepada skuadnya untuk fokus pada babak final tersebut.

“Sekarang kami memiliki pertandingan yang sangat bagus melawan Liverpool. Yang paling penting adalah tetap percaya diri. Sekarang kami harus pulih dan mempersiapkan pertandingan sebaik mungkin,” ungkap Pochettino, seperti dikutip Holopis.com.

Sebagai informasi, pertandingan final Carabao Cup 2023/2024 antara Chelsea vs Liverpool akan berlangsung di Stadion Wembley, (25/2) mendatang.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Pekan ke-6 Dibuka PSS Sleman vs Arema dan PSM Makassar vs PSIS

Liga 1 memasuki pekan ke-6, dan akan dibuka dua laga seru yakni PSS Sleman vs Arema FC dan PSM Makassar vs PSIS Semarang. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini.

Jadwal Live dan Link Streaming Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 Malam Ini

Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 akan berlangsung malam ini. Simak jadwal live dan link streaming acara penutupan olahraga multievent terbesar di Indonesia tersebut.

Klasemen Medali Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jabar Teratas Jauh Ungguli DKI Jakarta

Jabar (Jawa Barat) berhasil menempati posisi teratas klasemen medali jelang penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 hari ini, disusul DKI Jakarta dan Jatim di peringkat dua dan tiga.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru