Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Poco C65 yang sudah resmi masuk Indonesia, memang hadir dengan sejumlah peningkatan dari yang sebelumnya.

Namun secara spesifikasi kedua handphone ini, baik Poco C65 dan Redmi 13C punya kemiripan dari desain dan spesifikasinya. Redmi 13C diketahui hadir di Indonesia, pada akhir tahun lalu.

Berikut ini, perbandingan spesifikasi Poco C65 dan Redmi 13C :

Chipset
Poco C65 : MediaTek Helio G85

Redmi 13C : MediaTek Helio G85

Konfigurasi RAM
> Poco C65 : 6GB/128GB dan 8GB/256GB

> Redmi 13C : 6GB/128GB dan 8GB/256GB

Layar
> Poco C65 : Panel IPS LCD berukuran 6,74 inch dengan resolusi 1600 x 720 pixel (HD+), rate 90Hz, Gorilla Glass, serta memiliki sertifikat TUV Rheinland untuk membuat mata jadi lebih nyaman.

> Redmi 13C : Panel IPS LCD berukuran 6,74 inch dengan resolusi 1600 x 720 pixel (HD+), rate 90Hz, Gorilla Glass, serta memiliki sertifikat TUV Rheinland untuk membuat mata jadi lebih nyaman.

Kamera
> Poco C65 : Kamera utama 50 MP dan kamera makro 2 MP, kamera selfie 8 MP

> Redmi 13C : Kamera utama 50 MP dan kamera makro 2 MP, kamera selfie 8 MP

Baterai
> Poco C65 : 5.000 mAh. Fitur pengisian cepat yang disediakan untuk kedua ponsel itu juga sama yaitu 18W menggunakan USB-C

> Redmi 13C : 5.000 mAh. Fitur pengisian cepat yang disediakan untuk kedua ponsel itu juga sama yaitu 18W menggunakan USB-C

Harga
> Poco C65 :
Rp 1.449.000 untuk varian 6GB/128GB dan Rp 1.749.000 untuk varian 8GB/256GB

> Redmi 13C :
Rp 1.499.000 untuk varian 6GB/128GB dan Rp 1.799.000 untuk varian Rp 1.799.000.

Menurut Product PR Manager Poco Indonesia, Abee Hakim kehadiran Poco C65 di Indonesia untuk memberikan lebih banyak pilihan untuk konsumennya.

“Kita memberikan opsi karena banyak pengguna yang memang preferensinya beda. Walaupun untuk di kelas ini di Poco kami memberikan harga yang lebih ekstrem lagi dengan performa yang ekstrem seperti saudara kita,” katanya seperti dikutip Holopis.com, Kamis (4/1).

“Kita memberikan opsi intinya bagi para pengguna karena ini bisa didapatkan secara cepat karena melalui online jadi di selruh wilayah Indonesia juga langsung bisa mendapatkannya secara cepat tanpa perlu ke toko dulu, tungguin barangnya, dan sebagainya,” pungkasnya.