Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Resolusi Tahun Baru Prabowo : Semangat untuk Indonesia yang Semakin Baik

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tidak mau ketinggalan dalam membuat sebuah resolusi dalam menyambut tahun baru 2024.

Melalui cuitan di akun X pribadinya yang telah terverifikasi, Ketua Umum Partai Gerindra itu mengajak publik untuk selalu mensyukuri apapun yang telah berlalu di tahun 2023.

“Selalu bersyukur atas banyak hal yang sudah kita lalui di tahun 2023,” tulis Prabowo sebagaimana dikutip Holopis.com, Senin (1/1).

Sebagai tokoh publik, Prabowo mengajak publik untuk menjadi individu yang lebih baik di tahun 2024, serta menjadikan hidup lebih bermanfaat bagi banyak orang, khususnya bagi kebaikan masyatakat.

Tak lupa, capres dari Koalisi Indonesia Maju itu menyampaikan kalimat pamungkas yang menjadi resolusinya di tahun baru 2024 ini. Ia berharap agar seluruh pihak dapat optimis untuk tetap berjalan ke depan.

Dia juga meminta seluruh pihak untuk tetap semangat dalam mewujudkan Indonesia yang damai, meskipun akan ada pertarungan sengit di tahun 2024.

Ia juga berpesan kepada seluruh pihak untuk tetap semangat untuk menjadikan Indonesia semakin maju dan semakin baik ke depan.

“Kita optimis ke depan dan semangat untuk Indonesia yang damai, yang semakin maju dan semakin baik, Selamat tahun baru 2024,” pungkas Prabowo.

Sebagai informasi saja Sobat Holopis, Prabowo Subianto merupakan salah satu dari tiga capres di Pilpres 2024. Mantan Danjen Kopassus itu akan bertarung dengan dua capres lain untuk memperebutkan kursi Orang nomor satu di Indonesia.

Adapun saat ini, tahapan Pilpres 2024 telah memasuki masa kampanye. Pada masa kampanye ini, pasangan capres-cawapres peserta Pilpres akan mengahadapi debat yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebanyak 5 kali.

Debat pertama capres sudah berlangsung pada 12 Desember 2023 lalu, dengan tema Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik, dan Kerukunan Warga

Jumat 22 Desember 2023, digelar debat kedua dengan peserta debatnya adalah para cawapres. Di debat kedua ini membahas topik Ekonomi Kerakyatan, Ekonomi Digital, Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN/APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.

Sesuai jadwal, debat capres ke 3 akan dilaksanakan pada Minggu 7 Januari 2024, dengan topil Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, dan Geopolitik.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Tips Selamatkan Diri dari Banjir Bandang

Banjir bandang adalah salah satu bencana alam yang dapat terjadi secara tiba-tiba dan memiliki dampak yang sangat merusak.

PT KAI Berikan Diskon Tiket 20% di Acara LPS Travel Fair 2024

HOLOPIS.COM, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia atau KAI...

Pemuda Dibekasi Diduga Setubuhi Anak Dibawah Umur Dengan Modus Konten Tiktok

HOLOPIS.COM, BEKASI - Pemuda 23 tahun berinisial 'FR' ditetapkan...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru