Selasa, 17 September 2024
Selasa, 17 September 2024

Jokowi Berharap Pemilu 2024 Berisi Senyum Gembira

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Jokowi (Joko Widodo) memberikan pesan khusus kepada masyarakat memasuki masa kampanye Pemilu 2024.

Usai melakukan kunjungan kerja di Jakarta, Jokowi yang pernah menjadi Gubernur DkI Jakarta ini pun meminta agar pelaksanaan Pemilu kali ini dilakukan secara aman dan damai.

“Kita laksanakan pesta demokrasi ini dengan kita bersama-sama berharap pesta demokrasi ini semuanya kita jalani dengan damai, aman,” kata Jokowi dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (29/11).

Tak hanya aman, mantan Wali Kota Solo itu pun berharap agar pelaksanaan Pemilu dilakukan sebagai ajang adu gagasan dan bukan saling fitnah yang tidak berdasar dan hanya tuduhan hoaks.

“Silahkan adu gagasan, adu ide tapi tetap dengan senyum dan gembira,” imbuhnya.

Presiden Jokowi kemudian kembali menegaskan, pelaksanaan Pemilu 2024 sudah seharusnya dilakukan dengan riang gembira tanpa adanya insiden kekerasan.

“Penuh dengan senyum, penuh dengan kegembiraan,” pungkasnya.

Diketahui bahwa pelaksanaan Pemilu 2024 sudah memasuki masa kampanye sejak Selasa (28/11) kemarin. Sejumlah pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pun telah melakukan berbagai upaya untuk kampanye mereka di hari pertama.

Rangkaian Pemilu ini pun diketahui akan ditentukan pada 15 Februari 2024 mendatang yakni masa penentuan atau pelaksanaan Pemilu Presiden yang akan datang.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Dasco : Kader Gerindra yang Masuk Kabinet Cuma Sedikit

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyebut bahwa komposisi kabinet Prabowo-Gibran saat ini sudah mulai terbentuk.

Pesan Nawawi ke Pimpinan KPK Mendatang : Berintegritas dan Bukan Perwakilan Pemerintah

Ketua KPK sementara Nawawi Pomolango berharap agar pimpinan lembaga anti rasuah mendatang bisa memiliki perbedaan dengan sebelumnya.

Istana Tegaskan Koordinasi Pemerintah dengan KPK Berjalan Baik

Pihak Istana membantah pernyataan Nawawi Pomolango terkait susahnya untuk bertemu dan berkoordinasi dengan Presiden Jokowi.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru