HOLOPIS.COM, JAKARTA – Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) telah sukses menjadi tuan rumah dari ajang kejuaraan Aquabike Jetski World Championship.
Dalam pantauan Holopis.com dari media sosial Instagram @kemenpora, kejuaraan tersebut dilaksanakan selama 5 hari, yaitu pada 22 sampai 26 November 2023 yang bertempat di Danau Toba, Sumatera Utara.
Sementara itu, kejuaraan dunia tersebut diikuti oleh 118 riders dari 22 negara, pada kategori balap endurance atau ketahanan dan Grand Prix (GP).
Selanjutnya, pada kategori ketahan, para pembalap harus meluncur dengan total rute sejauh 199 km. Sementara itu, untuk bagian GP, terdapat lima nomor yang diperlombakan yaitu Ski GP1, Ski Ladies GP 1, Runabout GP1, Freestyle, serta Parallel Slalom.
Lebih jauh, pertandingan tersebut dapat menarik 200.000 pengunjung dari berbagai wilayah di Sumatera Utara. Dengan begitu, ajang itu juga untuk meningkatkan industri olahraga air serta pembinaan para atlet khususnya jetski.
Lebih lanjut, selain pertandingan olahraga air, wisatawan dalam negeri maupun mancanegara dapat menikmati produk-produk lokal, salah satunya ulos serta makanan khas daerah, hingga ritual budaya Batak.
Sebagai informasi, untuk kedua kalinya, Danau Toba telah menjadi tempat pelaksanaan event internasional, yang secara bersamaan dilaksanakan perlombaan balap Rally 2023 seri ke-4 pada 24 hingga 26 November lalu.