HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hubungan percintaan tak selamanya berjalan mulus, sehingga anda harus belajar memahami perasaan satu sama lain. Ketika pasangan tiba – tiba ngambek atau merasa bete, anda bisa menanyakan secara langsung apa yang sedang dirasakan oleh pasangan anda sendiri.
Anda harus memiliki sifat yang peduli terhadap pasangan dan jangan cuek saat melihat pasanganmu terlihat badmood. Bisa saja, ada kesalahan dalam dirimu yang tidak disukai pasangan hingga membuatnya merasa kesal.
Berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya bisa memperbaiki hubunganmu dengan pasangan, agar tidak berlama – lama saling menyimpan rasa kesal :
- Membangun komunikasi yang baik
Ketika pasangan kekasih merasa bete atau ngambek, anda bisa menanyakan kabarnya dan mengajaknya ngobrol bersama. Anda jangan cuek terhadap pasangan karena itu akan membuatnya semakin kesal. Jika pasangan membutuhkan waktu untuk mengungkapkan perasaannya, berarti anda tidak harus memaksanya untuk bercerita saat itu juga.
- Minta maaf
Coba berikan kata – kata permintaan maaf seperti ‘Maafin aku kalau ada salah’. Anda bisa merayunya dengan memberi permohonan maaf jika memiliki kesalahan yang membuat pasangan merasa sedih atau kecewa. Selain itu, anda juga bisa meminta saran pada pasangan, kira – kira hal apa yang bisa dilakukan untuk bisa menyenangkan hatinya.
- Memberi sanjungan atau pujian
Cara lainnya agar bisa meluluhkan kembali perasaan pasangan yaitu dengan memberi kata – kata pujian, misalnya ‘sayang kamu itu cantik, jangan ngambek ya’. Mengungkapkan rasa cinta yang tulus terhadap pasangan dapat meluluhkan hatinya dan tidak ngambek lagi.
- Memberi hiburan
Anda bisa berusaha menghibur pasangan dengan memberikan hadiah yang disukainya supaya pasangan merasa terkesan dengan kebaikan anda. Lalu, perasaan amarah pada pasangan bisa memudar secara perlahan sehingga hubungan anda dengan pasangan bisa kembali mesra. Ditambah, jika anda bisa membuatnya tertawa bahagia.