HOLOPIS.COM, JAKARTA – Hasil drawing Piala Asia U-23 2024 Qatar telah resmi dirilis, Timnas U-23 Indonesia pun tergabung di grup yang tergolong berat.
Sebelumnya diketahui, proses undian/drawing untuk Piala Asia U-23 digelar di Doha, Qatar, pada Kamis (23/11) waktu setempat. Timnas U-23 Indonesia kemudian tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.
Grup tersebut tentu jadi tantangan tersendiri untuk Indonesia, sebab skuad Garuda U-23 merupakan satu-satunya tim pendatang baru di ajang Piala Asia U-23.
Sementara itu, Qatar, Australia dan Yordania merupakan tim yang sudah lama malang melintang di Piala Asia U-23. Tercatat Australia dan Qatar ikut di ajang ini tahun 2022, sedangkan Yordania menjadi peserta pada 2013.
Sebagai informasi tambahan, Timnas U-23 Indonesia selaku tim debutan, masuk dalam Pot 4 dalam undian tersebut bersama Malaysia, Tajikistan dan China.
Untuk Pot 1 atau unggulan, diisi oleh Arab Saudi, Jepang, Uzbekistan dan Qatar. Kemudian Pot 2 dihuni Australia, Vietnam, Irak dan Korea Selatan. Ada pun Pot 3 diisi Thailang, Kuwait, Uni Emirat Arab dan Yordania.
Hasil Drawing Piala Asia U-23
Grup A : Qatar, Australia, Yordania, Indonesia
Grup B: Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Tiongkok.
Grup C : Saudi Arabia, Irak, Thailand, Tajikistan
Grup D : Uzbekistan, Vietnam, Kuwait, Malaysia