Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Awas! Ini Akibat Suka Self-Diagnose Kondisi Mental Kamu

Kenapa itu berbahaya, karena manusia itu gampang tersugesti, sehingga dia memilih mana yang menurut dia sesuai. Padahal, untuk manusia sendiri kita harus melihat secara konsepnya full (penuh).

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jika Sobat Holopis membuka linimasa utama di Tiktok, pasti sekali atau dua kali melihat seseorang sedang membahas kesehatan mental. Meskipun kesadaran tentang pentingnya kesehatan mental adalah kabar baik, namun pembahasan dan arah yang kurang tepat bisa menjadi bumerang.

Banyak anak muda jaman sekarang yang suka mendiagnosa diri sendiri, atau mendiagnosa keadaan mental orang lain, hanya berdasarkan asumsi, atau gejala-gejala yang mereka baca di internet.

Dosen Psikologi Jayabaya, Rizky Purnomo Adji Churnawan mengatakan, ini adalah hal yang berbahaya. Apalagi yang namanya penilaian, Rizky mengatakan harus dilakukan secara penuh.

“Kenapa itu berbahaya, karena manusia itu gampang tersugesti, sehingga dia memilih mana yang menurut dia sesuai. Padahal, untuk manusia sendiri kita harus melihat secara konsepnya full (penuh),” jelasnya, kepada Holopis.com, Rabu (22/11).

Ia mengatakan, melihat informasi demikian dari internet itu adalah sesuatu yang berbahaya. Apalagi jika pemahamannya salah.

“Masalahnya ketika melihat dari internet tanpa ada validasi dari professional itu berbahaya. Bisa saja sebenarnya tidak seperti itu, tapi pemahamannya salah,” kelasnya.

“Misalnya dia sedih, dan sedih itu adalah salah satu gejala depresi, tapi itu hanya kesedihan, dia jadi berpikirnya kayaknya saya depresi deh, dan jadi ada pendalaman tanpa ada pendapat professional,” lanjut Rizky.

Ia pun berharap agar para generasi muda yang saat ini sudah lebih mudah menerima informasi di media sosial, lebih baik menghindari diagnosa sendiri, apalagi yang kurang berpengalaman memilah informasi.

“Lebih baik dihindari, karena mungkin kesadaran untuk memilah informasi nya itu yang kurang,” pungkas nya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

4 Cara Atasi Perasaan Cepat Tersinggung

Perasaan cepat tersinggung bisa mengganggu hubungan interpersonal dan mempengaruhi kesejahteraan mental.

Tiba-tiba Galau Saat Tengah Malam? Coba Deh Lakukan Ini

Pernah nggak tiba-tiba tengah malam, Sobat Holopis terjaga dari tidur dan merasa galau tanpa alasan yang jelas? Gak jarang, rasa galau ini datang begitu saja dan bikin tidur kita jadi terganggu.

Cara Atasi Amarah Agar Lebih Tenang

Mengelola amarah dengan efektif adalah kunci untuk menjaga kesehatan mental dan hubungan yang harmonis. Dibutuhkan pemahaman terhadap diri sendiri, ketenangan, dan aktivitas fisik agar mental semakin segar dan tidak terbelenggu dengan pikiran-pikiran negatif.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru