Holopis.com HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jadwal Japan Masters 2023 hari ini telah tersedia, dan akan mempertandingkan babak perempat final. Indonesia sendiri masih memiliki dua wakil, yakni Jonatan Christie dari tunggal putra, dan Gregoria Mariska Tunjung dari tunggal putri.

Jonatan Christie sukses melaju ke perempat final Japan Masters 2023 (Kumamoto Masters Japan 2023), berkat kemenangannya atas Su Li Yang asal China Taipai, dengan skor 19-21. 21-11 dan 22-20 di babak 16 besar, Kamis (16/11).

Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung tembus ke perempat final setelah menang kontra wakil Korea Selatan, Kim Ga Eun dengan skor 23-21 dan 21-12.

Kemudian, pada babak perempat final kali ini, Jonatan Christie akan melawan wakil tunggal putra terkuat Denmark, Victor Axelsen. Sementara itu, Gregoria dijadwalkan tanding melawan Yeo Jia Min asal Singapura.

Misi sulit jelas ada di pundak keduanya, terutama untuk Jonatan Christie, pemain yang akrab disapa Jojo tersebut harus kembali berhadapan dengan Axelsen yang notabene sulit ia kalahkan.

Meski begitu, peluang untuk bisa memeluk kemenangan masih terbuka untuk Jojo. Peluang kemenangan juga dimiliki Greoria atas Yeo Jia Min.

Berikut ini jadwal badminton Indonesia di perempat final Japan Masters 2023, yang akan dimulai pukul 08.00 WIB :

Jadwal Japan Masters 2023 Hari Ini

Jumat (17/11)

Court 1

  • Match 7/MS : Jonatan Christie (6) vs Victor Axelsen (Denmark/1)

Court 2

  • Match 1/WS : Gregoria Mariska Tunjung vs Yeo Jia Min (Singapura).