yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Joe Biden Akan Tinjau Langsung Lokasi Badai Ida Pekan Depan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Presiden Amerika Serikat Joe Biden akan melakukan perjalanan ke New York dan New Jersey untuk memantau langsung kerusakan yang disebabkan oleh Badai Ida pekan depan.

Badai Ida melanda Pantai Teluk AS akhir pekan lalu dan menewaskan sedikitnya 47 orang di saat akibat membanjiri rumah-rumah serta kereta bawah tanah di Kota New York.

Mengutip dari AFP, Biden akan melakukan tur Manville, New Jersey, dan wilayah Queens di New York pada Selasa, (7/9).

Biden telah mengunjungi Louisiana untuk melihat kerusakan besar yang ditimbulkan oleh Ida ketika melanda wilayah itu sebagai badai kategori 4 yang kuat pada Jumat, (3/9).

Biden meminta kepada warga Amerika agar bersatu karena dunia mengalami peristiwa cuaca yang semakin ekstrem sebagai akibat dari pemanasan global.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral