Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Ganjar Pranowo Tegaskan PDIP Siap Nyeruduk Semuanya

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bakal capres Ganjar Pranowo mengklaim bahwa partai pengusungnya, PDIP siap untuk menyeruduk pihak manapun di Pemilu 2024 nanti.

Tindakan itu menurut Ganjar, ingin membuktikan bahwa PDIP bukanlah partai yang cengeng dengan segala masalah yang dihadapinya pada saat ini.

“Banteng tidak pernah cengeng. Kita tidak akan menyakiti orang lain, kita akan jaga. Namun, kalau kemudian Banteng dicolek, dilukai, maka pasti akan menyeruduk semuanya. Itu dasarnya,” kata Ganjar pada Kamis (2/11) seperti dikutip Holopis.com.

Pernyataan Ganjar tersebut dikeluarkan ketika baliho Ganjar-Mahfud yang berada di Bali sempat diturunkan oleh Satpol PP sebelum kedatangan Presiden Joko Widodo.

Dengan tindakan pencopotan yang sebenarnya justru dilakukan di basis suara PDIP tersebut, Ganjar sesumbar masih bisa bertahan di Pemilu 2024 mendatang.

“Dengan suasana politik seperti ini, rasanya kita mesti ketemu untuk memantapkan sikap kita. Dan kemarin saya sampaikan, apakah dengan situasi politik itu ke sana, Bapak Ganjar masih yakin menang, kita makin yakin menang, makin yakin,” sesumbarnya.

Ganjar kemudian kesenangan ketika reaksi warga Bali yang mengunci diri usai melihat kejadian penurunan baliho tersebut.

“Tapi suara yang mengharuskannya saya satu saja. Beberapa rumah maksudnya warganya mengunci diri tidak mau keluar rumah, ada apa bahkan saya dengar diminta untuk keluar rumah nggak mau,” tuturnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kapolri Dituntut Cobot Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Serdadu Muda Nusantara (Sedara) melakukan aksi...

APBMI Pastikan Bisnis Batu Bara Tan Paulin Tak Ada Campur Tangan Rita Widyasari

Pengusaha batubara Tan Paulin disebut menjalankan bisnis batu bara secara profesional.

BNN Bongkar Jaringan Narkoba Malaysia

Dalam operasi yang dilakukan sepanjang bulan Agustus, BNN berhasil membongkar jaringan peredaran narkotika asal Malaysia yang menyusupkan barang haram tersebut melalui Aceh untuk kemudian diedarkan ke Sumatra Utara dan Sumatra Selatan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru