HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bakal capres Ganjar Pranowo mengklaim bahwa partai pengusungnya, PDIP siap untuk menyeruduk pihak manapun di Pemilu 2024 nanti.
Tindakan itu menurut Ganjar, ingin membuktikan bahwa PDIP bukanlah partai yang cengeng dengan segala masalah yang dihadapinya pada saat ini.
“Banteng tidak pernah cengeng. Kita tidak akan menyakiti orang lain, kita akan jaga. Namun, kalau kemudian Banteng dicolek, dilukai, maka pasti akan menyeruduk semuanya. Itu dasarnya,” kata Ganjar pada Kamis (2/11) seperti dikutip Holopis.com.
Pernyataan Ganjar tersebut dikeluarkan ketika baliho Ganjar-Mahfud yang berada di Bali sempat diturunkan oleh Satpol PP sebelum kedatangan Presiden Joko Widodo.
Dengan tindakan pencopotan yang sebenarnya justru dilakukan di basis suara PDIP tersebut, Ganjar sesumbar masih bisa bertahan di Pemilu 2024 mendatang.
“Dengan suasana politik seperti ini, rasanya kita mesti ketemu untuk memantapkan sikap kita. Dan kemarin saya sampaikan, apakah dengan situasi politik itu ke sana, Bapak Ganjar masih yakin menang, kita makin yakin menang, makin yakin,” sesumbarnya.
Ganjar kemudian kesenangan ketika reaksi warga Bali yang mengunci diri usai melihat kejadian penurunan baliho tersebut.
“Tapi suara yang mengharuskannya saya satu saja. Beberapa rumah maksudnya warganya mengunci diri tidak mau keluar rumah, ada apa bahkan saya dengar diminta untuk keluar rumah nggak mau,” tuturnya.